Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Periksa Ratusan Sampel Setiap Hari, Ini Cara Dokter Nafiandi Jaga Diri dari Covid-19

Kompas.com - 30/01/2022, 16:38 WIB
Heru Dahnur ,
Khairina

Tim Redaksi

BANGKA, KOMPAS.com-Ruang tunggu pengambilan sampel rapid test antigen dan polymerase chain reaction (PCR) di Rumah Sakit Bakti Timah (RSBT) Pangkalpinang, Kepulauan Bangka Belitung terlihat dijejali pengunjung, Sabtu (29/1/2022).

Meskipun dalam suasana akhir pekan, permintaan masyarakat untuk uji Covid-19 tetap tinggi.

Masyarakat memerlukan surat keterangan hasil pemeriksaan Covid-19 untuk berbagai keperluan.

Salah satunya dan yang paling banyak diperlukan yakni sebagai syarat bepergian.

"Rata-rata seratus sampel setiap hari," kata Dokter Laboratorium RSBT Nafiandi (50) kepada Kompas.com, Sabtu.

 Baca juga: Kasus Covid-19 di SMA Warga Solo Bertambah, Kini 25 Orang yang Terpapar

Nafiandi menuturkan, permintaan uji sampel akhir-akhir ini cenderung turun dibandingkan beberapa waktu sebelumnya.

Ini terjadi seiring melandainya kasus Covid-19 di Kepulauan Bangka Belitung.

"Jika dibandingkan setahun lalu saat lonjakan kasus, (ambil) sampel bisa 400 lebih setiap harinya," ujar Nafiandi.

 

Pulang larut malam

Demi menuntaskan pemeriksaan sampel, tak jarang petugas harus pulang hingga larut malam.

Beruntung saat ini rumah sakit telah dilengkapi peralatan canggih. Sehingga hasil uji sampel bisa diketahui pada hari yang sama.

Selama proses pengambilan hingga pengolahan sampel, petugas kata Nafiandi, bekerja dengan menerapkan Bio Safety Level 3. Prosedur ini ditujukan khusus bagi fasilitas laboratorium diagnostik, riset atau produksi yang berhubungan dengan mikroorganisme pada manusia maupun hewan.

Petugas yang terlibat di dalamnya bekerja dengan mengenakan alat pelindung diri berupa baju hazmat yang menutup kepala hingga kaki.

Nafiandi pun merasa bersyukur, karena sebagai petugas medis di garda depan, Ia belum sekalipun terjangkit Covid-19.

Bahkan sejumlah rekannya, kata Nafiandi, banyak yang terkena Covid-19 sehingga harus dirawat.

"Alhamdulillah sampai saat ini belum kena (Covid-19). Mudah-mudahan tidak akan pernah," harap bapak tiga anak itu.

Baca juga: Swab PCR di Batam, Warga Pekanbaru Positif Covid-19 Varian Omicron

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemkab Sikka Vaksinasi 1.087 Ekor Anjing di Wilayah Endemis Rabies

Pemkab Sikka Vaksinasi 1.087 Ekor Anjing di Wilayah Endemis Rabies

Regional
Sempat Dirawat, Remaja di Kalbar Meninggal Setelah Digigit Anjing Rabies

Sempat Dirawat, Remaja di Kalbar Meninggal Setelah Digigit Anjing Rabies

Regional
PDI-P Belum Buka Pendaftaran Pilkada Magelang, Tunggu Petunjuk Pusat

PDI-P Belum Buka Pendaftaran Pilkada Magelang, Tunggu Petunjuk Pusat

Regional
DBD di Lampung Melonjak, Brimob 'Gempur' Permukiman Pakai Alat 'Fogging'

DBD di Lampung Melonjak, Brimob "Gempur" Permukiman Pakai Alat "Fogging"

Regional
Bagi-bagi Dana Koperasi Desa Rp 1,6 Miliar, Wali Nagari dan Bamus di Dharmasraya Jadi Tersangka

Bagi-bagi Dana Koperasi Desa Rp 1,6 Miliar, Wali Nagari dan Bamus di Dharmasraya Jadi Tersangka

Regional
Dramatisnya Laga Indonesia Vs Korsel, Ibu Pratama Arhan Deg-degan, Kerabat Witan Menangis

Dramatisnya Laga Indonesia Vs Korsel, Ibu Pratama Arhan Deg-degan, Kerabat Witan Menangis

Regional
Mantan Caleg di Pontianak Tersangka Mafia Tanah Rp 2,3 Miliar Resmi Ditahan

Mantan Caleg di Pontianak Tersangka Mafia Tanah Rp 2,3 Miliar Resmi Ditahan

Regional
Tetap Jalankan Tugas Wali Kota Solo Sampai Dilantik Jadi Wapres, Gibran: Itu Perintah Pak Presiden Terpilih

Tetap Jalankan Tugas Wali Kota Solo Sampai Dilantik Jadi Wapres, Gibran: Itu Perintah Pak Presiden Terpilih

Regional
Cerita Bocah 15 Tahun di Bengkulu, Diperkosa Kakak dan 'Dijual' Rp 100.000 oleh Ibu ke Pacarnya

Cerita Bocah 15 Tahun di Bengkulu, Diperkosa Kakak dan "Dijual" Rp 100.000 oleh Ibu ke Pacarnya

Regional
Mengenal Agrowisata Petik Buah Girli Ecosystem Farming Milik Adi Latif Mashudi (Bagian 3)

Mengenal Agrowisata Petik Buah Girli Ecosystem Farming Milik Adi Latif Mashudi (Bagian 3)

Regional
Dugaan Malapraktik di Banjarmasin, Anggota Tubuh Terpisah Saat Dilahirkan

Dugaan Malapraktik di Banjarmasin, Anggota Tubuh Terpisah Saat Dilahirkan

Regional
Lewat Explore South Sumatera Expo 2024, Pj Gubernur Fatoni Promosikan Potensi Wisata hingga Seni Budaya Sumsel

Lewat Explore South Sumatera Expo 2024, Pj Gubernur Fatoni Promosikan Potensi Wisata hingga Seni Budaya Sumsel

Regional
Raih Gelar Doktor, Walkot Semarang Lulus dengan Predikat Summa Cum Laude

Raih Gelar Doktor, Walkot Semarang Lulus dengan Predikat Summa Cum Laude

Regional
Gibran Sebut Prabowo Rangkul Tokoh di Luar Koalisi Pilpres 2024

Gibran Sebut Prabowo Rangkul Tokoh di Luar Koalisi Pilpres 2024

Regional
Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com