Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keluh Kesah Pedagang Ayam Geprek di Solo: Pernah Coba Beli Minyak Goreng Rp 14.000, tapi Selalu Habis

Kompas.com - 29/01/2022, 12:21 WIB
Labib Zamani,
Priska Sari Pratiwi

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Kebijakan satu harga untuk minyak goreng Rp 14.000 per liter rupanya belum semua dirasakan oleh masyarakat di Solo, Jawa Tengah.

Beberapa warga masih membeli minyak goreng dengan harga lama.

Salah satunya Surati, perempuan yang sehari-hari berjualan ayam geprek di shelter Manahan, tepatnya di barat Stadion Manahan.

Surati masih membeli minyak goreng di pasar tradisional dengan harga Rp 20.000 per liter, melebihi harga yang ditetapkan pemerintah Rp 14.000.

Baca juga: Harga Minyak Goreng di Pamekasan Masih Tinggi, Penjual Gorengan Pilih Perkecil Ukuran

"Saya beli minyak goreng curah dengan harga lama Rp 20.000 per liter," kata Surati kepada Kompas.com, di Solo, Sabtu (29/1/2022).

Untuk mencukupi kebutuhan usahanya itu, Surati mengaku sehari bisa membeli hingga lima liter minyak goreng.

Surati berharap minyak goreng satu harga itu bisa dijangkau oleh semua masyarakat.

Dirinya mengaku pernah beberapa kali mencoba membeli minyak goreng harga Rp 14.000 per liter di toko modern, tapi selalu kehabisan.

"Saya pernah mencoba beli minyak goreng Rp 14.000 per liter di toko modern, tapi selalu habis. Sampai sekarang belum pernah dapat," ungkap Surati.

Baca juga: Harga Minyak Goreng di Pasar Tradisional Pematangsiantar Masih Mahal

Meski demikian, Surati tak ingin ambil pusing dengan harga minyak goreng Rp 14.000 per liter sehingga memilih membelinya ke pedagang pasar tradisional.

"Kemarin dapat tiga botol minyak goreng kemasan satu liter. Harga per liternya masih Rp 16.000," ucap dia.

Senada, warga lainnya, Hari mengatakan, pernah mencoba membeli minyak goreng Rp 14.000 per liter di toko modern. Namun juga tak berhasil. 

Menurut dia, minyak goreng Rp 14.000 per liter di pasar modern banyak dibeli oleh warga lain.

"Belum lama saya coba beli minyak goreng Rp 14.000 per liter di toko modern. Tapi habis banyak diborong," ungkap pria yang sehari-hari jualan kupat tahu.

Dia menambahkan, untuk memenuhi kebutuhan usaha, setiap hari membutuhkan dua liter minyak goreng.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Status Gunung Ibu Naik Jadi Siaga, Terdengar Dentuman dan Erupsi

Status Gunung Ibu Naik Jadi Siaga, Terdengar Dentuman dan Erupsi

Regional
Suami Tewas Diduga Dianiaya Polisi di Aceh Utara, Istri Korban Minta Hukum Pembunuhnya

Suami Tewas Diduga Dianiaya Polisi di Aceh Utara, Istri Korban Minta Hukum Pembunuhnya

Regional
Perbaikan Jalan Pantura Demak Menyisakan 2 Titik, Contraflow Diberlakukan Jika Macet

Perbaikan Jalan Pantura Demak Menyisakan 2 Titik, Contraflow Diberlakukan Jika Macet

Regional
Dapat Penghargaan dari Serikat Pekerja/Buruh Sumut, Ini Upaya Pj Gubernur Sumut Sejahterakan Buruh

Dapat Penghargaan dari Serikat Pekerja/Buruh Sumut, Ini Upaya Pj Gubernur Sumut Sejahterakan Buruh

Regional
Cerita Luqman Nabung Sejak 2012 dari Hasil Jualan Bakso Bakar, Akhirnya Berangkat Haji Tahun Ini

Cerita Luqman Nabung Sejak 2012 dari Hasil Jualan Bakso Bakar, Akhirnya Berangkat Haji Tahun Ini

Regional
Diduga Malpraktik hingga Pasien Tewas, Lurah di Prabumulih Dinonaktifkan

Diduga Malpraktik hingga Pasien Tewas, Lurah di Prabumulih Dinonaktifkan

Regional
Pemkot Tangerang Raih WTP 17 Kali Berturut-turut, Pj Nurdin: Harus Koheren dengan Kualitas Pelayanan Publik

Pemkot Tangerang Raih WTP 17 Kali Berturut-turut, Pj Nurdin: Harus Koheren dengan Kualitas Pelayanan Publik

Regional
Rektor Laporkan Mahasiswa yang Kritik UKT, Unri Angkat Bicara

Rektor Laporkan Mahasiswa yang Kritik UKT, Unri Angkat Bicara

Regional
Ratusan Moge Mangkrak di Kantor Polisi, Disita dari Geng Motor dan Pengguna Knalpot Brong

Ratusan Moge Mangkrak di Kantor Polisi, Disita dari Geng Motor dan Pengguna Knalpot Brong

Regional
Ibu di Riau Coba Bunuh Anak Tirinya dengan Racun Tikus

Ibu di Riau Coba Bunuh Anak Tirinya dengan Racun Tikus

Regional
Rodjo Tater di Tegal: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Rodjo Tater di Tegal: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Datangi Gedung DPRD, Puluhan Tenaga Honorer Minta 4.222 Pegawai Diangkat Jadi ASN

Datangi Gedung DPRD, Puluhan Tenaga Honorer Minta 4.222 Pegawai Diangkat Jadi ASN

Regional
BPBD OKU Evakuasi Korban Banjir di 4 Kecamatan

BPBD OKU Evakuasi Korban Banjir di 4 Kecamatan

Regional
Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali Dibunuh Usai Hubungan Sesama Jenis, Ini Kronologi dan Motifnya

Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali Dibunuh Usai Hubungan Sesama Jenis, Ini Kronologi dan Motifnya

Regional
2 Tersangka Pemalsuan Surat Tanah yang Libatkan Pj Walkot Tanjungpinang Ditahan

2 Tersangka Pemalsuan Surat Tanah yang Libatkan Pj Walkot Tanjungpinang Ditahan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com