Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sudah Dibuka, Perhatikan Cara Mendaftar Kartu Prakerja 2022

Kompas.com - 05/01/2022, 15:05 WIB
Puspasari Setyaningrum

Penulis

KOMPAS.com - Pembuatan akun Kartu Prakerja sudah dibuka kembali melalui situs resmi www.prakerja.go.id.

Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja menyarankan agar masyarakat yang belum memiliki akun dan berminat mendaftar Kartu Prakerja 2022 segera mendaftarkan diri.

Baca juga: Siap-siap, 5 Bansos Bakal Cair di Tahun 2022, Apa Saja?

Hal ini akan mempermudah proses untuk bergabung ketika nantinya Kartu Prakerja gelombang 23 dibuka.

Baca juga: Cek dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 23 Tahun 2022

“Jika sudah memiliki akun, ketika gelombang dibuka nantinya Sobat hanya tinggal klik gabung dan mengikuti seleksi,” ungkap akun instagram resmi Kartu Prakerja, dikutip pada Rabu (5/1/2022).

Baca juga: Cara Daftar Kartu Prakerja Jelang Pembukaan Gelombang 23 Tahun 2022

Cara Mendaftar dan Membuat Akun Kartu Prakerja

Berikut ini adalah cara mendaftar serta membuat akun Kartu Prakerja yang bisa dilakukan sebelum gelombang baru dibuka.

Pendaftaran Akun Kartu Prakerja

  1. Buka situs www.prakerja.go.id
  2. Klik “daftar sekarang”
  3. Masukkan email dan password
  4. Klik “daftar”
  5. Kemudian akan ada notifikasi via email
  6. Buka email, lalu lakukan verifikasi yang telah dikirimkan via email

Pendaftaran Kartu Prakerja

  1. Setelah berhasil daftar akun Kartu Prakerja, masuk ke dashboard Kartu Prakerja dengan membuka lagi situs www.prakerja.go.id
  2. Lakukan verifikasi KTP dengan mengisi NIK, nomor KK dan tanggal lahir
  3. Klik “Lanjutkan”’ Lengkapi data diri.
  4. Pastikan data yang Anda masukkan sudah sesuai
  5. Pastikan juga nama lengkap dan nama ibu kandung yang Anda masukkan sudah sesuai.
  6. Jika data tidak sesuai, Anda dapat menghubungi Dukcapil melalui telepon 1500537, WhatsApp/SMS 08118005373, atau email callcenter@dukcapil.kemendagri.go.id
  7. Saat mengunggah foto KTP, perhatikan ketentuan yang tercantum agar proses verifikasi e-KTP berjalan lancar
  8. Pastikan mengunggah foto yang diambil langsung dari kamera HP
  9. Langkah berikutnya adalah verifikasi nomor HP Klik “Kirim”
  10. Masukkan kode OTP yang telah dikirimkan via SMS ke No HP Anda
  11. klik “Verifikasi”
  12. Isi “Pernyataan Pendaftar” sesuai dengan kondisi Anda
  13. Isi sampai selesai, jika sudah selesai klik “Oke” Setelah itu, masyarakat harus melakukan tes motivasi dan kemampuan dasar
  14. Selesai mengisi tes, maka hasil tes akan dievaluasi oleh tim seleksi Kartu Prakerja

Akun Kartu yang sudah dibuat nantinya bisa langsung digunakan untuk bergabung pada seleksi gelombang baru Kartu Prakerja.

Syarat Menjadi Peserta Kartu Prakerja

Ada beberapa syarat agar masyarakat bisa mendaftar dan lolos dalam seleksi gelombang baru Kartu Prakerja.

Berikut adalah persyaratan yang harus dipenuhi bagi pendaftar Kartu Prakerja.

  1. Warga Negara Indonesia (WNI)
  2. Berusia 18 tahun ke atas
  3. Tidak sedang menempuh pendidikan formal
  4. Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil
  5. Bukan penerima bantuan sosial (bansos) lainnya selama pandemi Covid-19
  6. Dalam 1 kartu keluarga (KK) hanya diperbolehkan maksimal 2 NIK yang menjadi penerima Kartu Prakerja
  7. Bukan merupakan pejabat negara, pimpinan dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, Aparatur Sipil Negara, prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, kepala desa dan perangkat desa, direksi, komisaris, dan dewan Pengawas pada badan usaha milik negara atau badan usaha milik daerah.

Terkait informasi pembukaan gelombang baru, nantinya akan diumumkan melalui akun Instagram Kartu Prakerja @prakerja.go.id.

Sumber:

https://www.instagram.com/p/CYVVA5xv5dB/

https://www.prakerja.go.id/tanya-jawab/pendaftaran

https://indonesiabaik.id/infografis/yuk-daftar-kartu-prakerja-sekarang-juga

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Banjir Luwu, Korban Meninggal Jadi 10 Orang, 2 Masih Dicari

Banjir Luwu, Korban Meninggal Jadi 10 Orang, 2 Masih Dicari

Regional
Capaian Keuangan Sumsel, Nilai Ekspor 503,09 Juta Dollar AS hingga NTUP Naik 1,5 Persen 

Capaian Keuangan Sumsel, Nilai Ekspor 503,09 Juta Dollar AS hingga NTUP Naik 1,5 Persen 

Regional
Pemprov Sumsel dan Pemerintah Kanada Perkuat Kerja Sama Tangani Perubahan Iklim lewat Sektor Pertanian

Pemprov Sumsel dan Pemerintah Kanada Perkuat Kerja Sama Tangani Perubahan Iklim lewat Sektor Pertanian

Regional
Gempa Bumi Magnitudo 4,9 Guncang Sumba Barat Daya NTT

Gempa Bumi Magnitudo 4,9 Guncang Sumba Barat Daya NTT

Regional
Seorang Ibu di Kupang Potong Tangan Anaknya hingga Nyaris Putus

Seorang Ibu di Kupang Potong Tangan Anaknya hingga Nyaris Putus

Regional
Aktivitas Gunung Ile Lewotolok Meningkat dalam Tiga Hari Terakhir, Status Siaga

Aktivitas Gunung Ile Lewotolok Meningkat dalam Tiga Hari Terakhir, Status Siaga

Regional
3 Tahun Bersembunyi Usai Membakar Rumah dan Sepeda Motor, 7 Pria di NTT Serahkan Diri ke Polisi

3 Tahun Bersembunyi Usai Membakar Rumah dan Sepeda Motor, 7 Pria di NTT Serahkan Diri ke Polisi

Regional
Jaksa Beberkan Dugaan Korupsi Kades Wailebe NTT yang Ditetapkan Jadi Tersangka

Jaksa Beberkan Dugaan Korupsi Kades Wailebe NTT yang Ditetapkan Jadi Tersangka

Regional
Perkembangan Situasi di Intan Jaya, TNI-Polri Berhasil Evakuasi Jenazah Warga yang Ditembak KKB

Perkembangan Situasi di Intan Jaya, TNI-Polri Berhasil Evakuasi Jenazah Warga yang Ditembak KKB

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Malam Ini Hujan Ringan

Regional
Antisipasi Meroketnya Harga Pangan, Alokasi Pupuk Ditambah 9,55 Juta Ton

Antisipasi Meroketnya Harga Pangan, Alokasi Pupuk Ditambah 9,55 Juta Ton

Regional
KPU Sikka Tetapkan 35 Caleg Terpilih Periode 2024-2029, Ini Daftarnya

KPU Sikka Tetapkan 35 Caleg Terpilih Periode 2024-2029, Ini Daftarnya

Regional
Perempuan di Bawah Umur Diperkosa 7 Pria di Pantai, Sempat Dicekoki Miras

Perempuan di Bawah Umur Diperkosa 7 Pria di Pantai, Sempat Dicekoki Miras

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 4 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com