Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

HUT Ke-76 TNI, Gubernur Murad Ismail Ingatkan Prajurit TNI Tak Cepat Berpuas Diri

Kompas.com - 05/10/2021, 15:46 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

AMBON,KOMPAS.com- Gubernur Maluku Murad Ismail mengingatkan jajaran TNI di Maluku untuk tidak cepat puas diri terhadap kinerja dan pencapaian yang diraih.

Hal itu disebabkan karena tantangan dan tugas mereka ke depan semakin kompleks.

Murad mengatakan, penguatan kapasitas SDM TNI menjadi kunci peningkatan kinerja lembaga.

Hal ini disampaikan Gubernur saat mengahadiri acara syukuran Peringatan HUT ke-76 TNI Tahun 2021 di markas Kodam XVI Pattimura, Selasa, (5/10/2021).

Baca juga: HUT Ke-76 TNI, Kodam Pattimura Musnahkan 693 Pucuk Senjata Api Sisa Konflik

Upacara HUT ini dipimpin langsung Presiden Joko Widodo dari halaman Istana Merdeka Jakarta secara virtual.

"Dalam tugas-tugas pengamanan ke depan, jajaran TNI untuk tidak cepat puas, terhadap kinerja dan pencapaiannya, karena tantangan tugas ke depan semakin kompleks," Murad mengingatkan.

Mewakili pemerintah dan masyarakat Provinsi Maluku, dia menyampaikan selamat hari ulang tahun TNI kepada segenap prajurit TNI yang selama ini telah menunjukan dedikasi serta kepedulian terhadap keamanan masyarakat Maluku.

"Semoga momentum ini akan semakin memantapkan dan meningkatkan, serta memperkokoh semangat pengabdian kita, dalam mengatasi pandemi Covid-19 di wilayah Maluku," jelas Murad.

Baca juga: HUT Ke-76 TNI, Ratusan Alutsista Gagah Berjejer di Sekitar Istana Merdeka

Mantan komandan Brimob Polri ini juga menyampaikan beberapa harapan kepada aparat TNI di Maluku.

Pertama, menjadi prajurit TNI yang mencintai dan dicintai rakyat, adalah sebuah pesan moral yang harus terpatri dalam diri setiap prajurit TNI.

Untuk itu, dengan menjadi prajurit yang mencintai dan dicintai rakyat, maka TNI harus memiliki daya juang yang tak kenal lelah, tak kenal putus asa, dan tak pernah menyerah.

Di satu sisi juga berdedikasi tinggi dalam memperjuangkan kepentingan rakyat meski harus mengorbankan jiwa raganya.

"Dalam beberapa dekade terakhir, TNI telah membuat sejarah panjang dalam menjaga kedaulatan bangsa. Jadi, selayaknya TNI menjadi instrumen pertahanan negara yang mencintai sekaligus dicintai seluruh rakyat. Apalagi, TNI lahir dari rahim rakyat dan besar karena rakyat," ujar Murad.

Baca juga: BPBD Maluku Tengah: Tidak Ada Kerusakan akibat Gempa Magnitudo 5,3 Semalam

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Tangkap Pria yang Cabuli Anak di Bawah Umur di Toilet Sekolah

Polisi Tangkap Pria yang Cabuli Anak di Bawah Umur di Toilet Sekolah

Regional
Gaji Guru PPPK di Semarang Masih Belum Cair, Wali Kota: Sabtu Cair

Gaji Guru PPPK di Semarang Masih Belum Cair, Wali Kota: Sabtu Cair

Regional
Kick Off ILP, Pj Walkot Nurdin: Upaya Wujudkan Pelayanan Kesehatan Paripurna

Kick Off ILP, Pj Walkot Nurdin: Upaya Wujudkan Pelayanan Kesehatan Paripurna

Kilas Daerah
Status Gunung Ibu Naik Jadi Siaga, Terdengar Dentuman dan Erupsi

Status Gunung Ibu Naik Jadi Siaga, Terdengar Dentuman dan Erupsi

Regional
Suami Tewas Diduga Dianiaya Polisi di Aceh Utara, Istri Korban Minta Hukum Pembunuhnya

Suami Tewas Diduga Dianiaya Polisi di Aceh Utara, Istri Korban Minta Hukum Pembunuhnya

Regional
Perbaikan Jalan Pantura Demak Menyisakan 2 Titik, Contraflow Diberlakukan Jika Macet

Perbaikan Jalan Pantura Demak Menyisakan 2 Titik, Contraflow Diberlakukan Jika Macet

Regional
Dapat Penghargaan dari Serikat Pekerja/Buruh Sumut, Ini Upaya Pj Gubernur Sumut Sejahterakan Buruh

Dapat Penghargaan dari Serikat Pekerja/Buruh Sumut, Ini Upaya Pj Gubernur Sumut Sejahterakan Buruh

Regional
Cerita Luqman Nabung Sejak 2012 dari Hasil Jualan Bakso Bakar, Akhirnya Berangkat Haji Tahun Ini

Cerita Luqman Nabung Sejak 2012 dari Hasil Jualan Bakso Bakar, Akhirnya Berangkat Haji Tahun Ini

Regional
Diduga Malpraktik hingga Pasien Tewas, Lurah di Prabumulih Dinonaktifkan

Diduga Malpraktik hingga Pasien Tewas, Lurah di Prabumulih Dinonaktifkan

Regional
Pemkot Tangerang Raih WTP 17 Kali Berturut-turut, Pj Nurdin: Harus Koheren dengan Kualitas Pelayanan Publik

Pemkot Tangerang Raih WTP 17 Kali Berturut-turut, Pj Nurdin: Harus Koheren dengan Kualitas Pelayanan Publik

Regional
Rektor Laporkan Mahasiswa yang Kritik UKT, Unri Angkat Bicara

Rektor Laporkan Mahasiswa yang Kritik UKT, Unri Angkat Bicara

Regional
Ratusan Moge Mangkrak di Kantor Polisi, Disita dari Geng Motor dan Pengguna Knalpot Brong

Ratusan Moge Mangkrak di Kantor Polisi, Disita dari Geng Motor dan Pengguna Knalpot Brong

Regional
Ibu di Riau Coba Bunuh Anak Tirinya dengan Racun Tikus

Ibu di Riau Coba Bunuh Anak Tirinya dengan Racun Tikus

Regional
Rodjo Tater di Tegal: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Rodjo Tater di Tegal: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Regional
Datangi Gedung DPRD, Puluhan Tenaga Honorer Minta 4.222 Pegawai Diangkat Jadi ASN

Datangi Gedung DPRD, Puluhan Tenaga Honorer Minta 4.222 Pegawai Diangkat Jadi ASN

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com