Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Capaian Vaksinasi Lansia di Jombang Rendah, Satgas Terjunkan Tim Penjemput

Kompas.com - 23/09/2021, 16:16 WIB
Moh. SyafiĆ­,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

JOMBANG, KOMPAS.com - Capaian vaksinasi untuk warga lanjut usia (lansia) di Kabupaten Jombang, Jawa Timur, masih kurang dari 60 persen.

Hingga Kamis (23/9/2021), capaian vaksinasi baru mencapai 47,1 persen dari seluruh lansia yang menjadi sasaran vaksinasi.

Bupati Jombang Mundjidah Wahab mengatakan, Satgas Penangan Covid-19 terus berupaya meningkatkan partisipasi para lansia untuk mengikuti vaksinasi.

Ia menjelaskan, salah satu kendala partisipasi lansia untuk menjalani vaksinasi adalah lokasi penyuntikan dosis vaksin.

Agar bisa segera mencapai target vaksinasi untuk lansia minimal 60 persen, Satgas Penanganan Covid-19 akan memindahkan lokasi penyuntikan vaksin.

Mundjidah mengungkapkan, lokasi penyuntikan dosis vaksin yang biasanya dilakukan di puskesmas, akan dipindahkan ke desa agar lebih mudah dijangkau para lansia.

"Kita akan lakukan vaksinasi lansia ini di desa, jadi mereka tidak jauh dari tempat tinggal," kata Mundjidah saat meninjau vaksinasi di Pendopo Kabupaten Jombang, Kamis (23/9/2021).

Baca juga: Lebih dari 9.000 Anak di Jombang Alami Stunting, Kasus Tertinggi Tersebar di 11 Desa

Ia menjelaskan, selain kendala lokasi penyuntikan dosis vaksin, capaian rendah vaksinasi lansia disebabkan ketakutan terhadap dampak vaksinasi.

Banyak lansia yang enggan melakukan vaksinasi Covid-19 karena memiliki riwayat penyakit tertentu.

"(Kendala) yang kedua, mereka itu tidak paham kalau akan divaksin itu ada pemeriksaan. Sudah lebih dulu khawatir terhadap penyakitnya," ungkap Mundjidah.

Tim Vaksinasi Lansia

Mundjidah akan menerjunkan tim penjemput yang bergerak dari pintu ke pintu menemui para lansia.

Tim itu bertugas memberikan pemahaman terkait vaksinasi kepada masing-masing lansia, sekaligus menjemput untuk diantar ke lokasi vaksinasi. 

Ia menambahkan, capaian vaksinasi dosis satu di wilayahnya sudah mencapai 70 persen. Adapun penyuntikan vaksin dosis dua, sebesar 49 persen.

Kapolres Jombang AKBP Agung Setyo Nugroho mengatakan, tim khusus dibekali dengan kendaraan untuk mengantarkan para lansia ke lokasi vaksinasi dan pulang ke rumah.

"Berkaitan dengan Lansia, kita sudah ada tim vaksinasi door to door yang menggunakan mobil," kata Agung, di Pendopo Kabupaten Jombang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Regional
Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Regional
Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Regional
Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Regional
[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

Regional
Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Regional
Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Regional
Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Regional
Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Wilayah Lumajang

Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Wilayah Lumajang

Regional
Wilayah Rawan Banjir Kiriman Malaysia Jadi Sasaran TMMD, Kodim 0911/NNK Siapkan Lahan Pangan

Wilayah Rawan Banjir Kiriman Malaysia Jadi Sasaran TMMD, Kodim 0911/NNK Siapkan Lahan Pangan

Regional
6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

Regional
Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com