Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menengok Bendungan Tugu Trenggalek, Proyek Rp 1,8 Triliun yang Akan Diresmikan Jokowi Desember 2021

Kompas.com - 21/09/2021, 20:46 WIB
Slamet Widodo,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

TRENGGALEK,KOMPAS.com – Bendungan Tugu Kabupaten Trenggalek Jawa Timur, digadang-gadang akan menjadi tujuan wisata oleh Bupati Trenggalek Mochammad Nur Arifin.

Pasalnya, lokasi Bendungan Tugu tersebut sangat strategis, yakni di sisi jalur utama penghubung antarkabupaten.

“Ini karena Bendungan Tugu berada di lokasi yang strategis, yakni di KM 15 Jalan Raya Trenggalek-Ponorogo yang merupakan akses jalan nasional,” terang Bupati Trenggalek Jawa Timur Mochammad Nur Arifin di kawasan Bendungan Tugu, Senin (21/09/2021).

Baca juga: Alat Berat Kesulitan Jangkau Lokasi Longsor di Trenggalek, Warga Gotong Royong dengan Alat Seadanya

Masyarakat yang melintas dari arah kabupaten Trenggalek menuju Kabupaten Ponorogo akan melihat proyek bangunan yang sangat luas.

Dari jalan raya, proyek strategis nasional (PSN) Bendungan Tugu terpampang, meski pengerjaannya belum sepenuhnya selesai.

Saat ini proyek pembangunan Bendungan Tugu tersebut masuk dalam tahap pengisian awal.

Rencananya, Bendungan Tugu ini akan diresmikan pada Desember 2021 mendatang, oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

Baca juga: Hujan Deras Guyur Trenggalek, Jalan Penghubung Kecamatan Tertutup Longsor

Anjungan cerdas

Selain bendungan, lokasi wisata ditunjang dengan adanya bangunan anjungan cerdas.

Letaknya bersebelahan dengan kawasan Bendungan Tugu.

Anjungan cerdas ini sangat mudah dijangkau oleh masyarakat dan sekaligus bisa dimanfaatkan untuk melepas penat selama perjalanan.

“Tentu saja, potensi wisata ini saling terkoneksi dengan infrastruktur lainnya. Jadi bisa menjadi wisata yang terintegrasi,” terang Gus Ipin, sapaan akrab bupati.

Sebagai penunjang potensi wisata lainnya, Pemerintah Kabupaten Trenggalek bersama Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Brantas, rencananya akan membuat atraksi wisata yang bisa ditawarkan bagi masyarakat yang berkunjung ke lokasi Bendungan Tugu Trenggalek.

Baca juga: 2 Pengemudi Motor Tewas akibat Kecelakaan di Ruas Jalan Nasional Ponorogo-Trenggalek

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KSAD Maruli Simanjuntak Memimpin Penanaman 1.000 Pohon Mangrove di Merauke

KSAD Maruli Simanjuntak Memimpin Penanaman 1.000 Pohon Mangrove di Merauke

Regional
8 Orang di Dompu Dilarikan ke Puskesmas Usai Digigit Anjing Diduga Rabies

8 Orang di Dompu Dilarikan ke Puskesmas Usai Digigit Anjing Diduga Rabies

Regional
Kapal Terbakar dan Terdampar di Wakatobi, Polisi: Kami Sudah Menghubungi Owner-nya

Kapal Terbakar dan Terdampar di Wakatobi, Polisi: Kami Sudah Menghubungi Owner-nya

Regional
Ini Daftar 90 Caleg DPRD Kabupaten Serang dan Cilegon Terpilih

Ini Daftar 90 Caleg DPRD Kabupaten Serang dan Cilegon Terpilih

Regional
Siswa SMP di Aceh Curi Sepeda Motor Polisi, 'Sparepart' Dibongkar lalu Dijual

Siswa SMP di Aceh Curi Sepeda Motor Polisi, "Sparepart" Dibongkar lalu Dijual

Regional
Presiden Jokowi Cek Harga Sembako Saat Kunjungi Pasar Seketeng Sumbawa

Presiden Jokowi Cek Harga Sembako Saat Kunjungi Pasar Seketeng Sumbawa

Regional
Copot Pegawai yang Terlibat Perdagangan Satwa Ilegal di Kalimantan, Bea Cukai: Ini Tidak Terkait Instansi

Copot Pegawai yang Terlibat Perdagangan Satwa Ilegal di Kalimantan, Bea Cukai: Ini Tidak Terkait Instansi

Regional
Janjikan Rp 200.000 ke Pemilih, Caleg di Dumai Divonis 8 Bulan Penjara

Janjikan Rp 200.000 ke Pemilih, Caleg di Dumai Divonis 8 Bulan Penjara

Regional
Sah! Ini Daftar Nama Anggota DPRD Kabupaten Purworejo 2024-2029

Sah! Ini Daftar Nama Anggota DPRD Kabupaten Purworejo 2024-2029

Regional
Hakim Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru kepada Gibran

Hakim Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru kepada Gibran

Regional
Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Regional
Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Regional
2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

Regional
Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Regional
Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com