Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Efek Samping Dexamethasone, Wajah Membengkak hingga Picu Gagal Ginjal

Kompas.com - 19/06/2020, 19:02 WIB
Riska Farasonalia,
Dony Aprian

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Obat Dexamethasone tengah menjadi perbincangan karena diklaim efektif mencegah virus corona (Covid-19).

Ketua Ikatan Apoteker Indonesia Semarang I Kadek Bagiana mengatakan, efek samping dari mengonsumsi obat dexamethasone yakni pasien akan mengalami gejala wajah membengkak (moonface) serta memicu penyakit gagal ginjal.

"Penggunaan obatnya harus diawasi betul karena tidak boleh digunakan sembarangan. Ada efek sampingnya kalau dipakai terlalu lama bisa menyebabkan moonface atau wajah bengkak, bahkan gagal ginjal," ujar Kadek di Semarang, Jumat (19/6/2020).

Baca juga: Gugus Tugas: Dexamethasone Bukan Obat Cegah Covid-19

Secara klinis, lanjut dia, dexamethasone sejak lama berkhasiat menjadi obat anti inflamasi pada bagian paru-paru.

Obat dexamethasone juga mampu mengurangi lendir yang memenuhi rongga paru-paru.

Dari hasil penelitian Universitas Oxford, dexamethasone menjadi salah satu obat pereda radang tenggorokan bagi pasien Covid-19.

"Jadi sebenarnya dexamethasone bukan obat untuk corona. Dexamethasone itu obat keras. Hanya saja bisa digunakan untuk memberi peluang kesembuhan bagi pasien corona. Dapat mengurangi gejala sesak napas," ungkapnya.

Baca juga: Badan POM: Dexamethasone Obat Keras, Tidak Dapat Digunakan untuk Mencegah Covid-19

Kadek juga mengusulkan pembelian dexamethasone harus berdasar resep dokter.

"Harganya kan sangat terjangkau. Pastinya permintaannya akan meningkat dengan adanya informasi seperti itu," pungksnya.

Sementara itu, Zainur Hamidah, seorang apoteker Kimia Farma Jalan Pemuda Semarang mengungkapkan, permintaan dexamethasone masih tergolong sedikit.

Pihaknya mewajibkan pembelian dexametahosen menyertakan resep dokter.

"Harus dilihat gejala penyakitnya apa saja baru bisa dikasih resep beli obat jenis itu," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com