Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wajah Kerusakan Alam di Jawa Barat Sepanjang 2019 Terekam dalam Bidikan Kamera

Kompas.com - 27/12/2019, 17:42 WIB
Putra Prima Perdana,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com- Sepanjang tahun 2019 sejumlah daerah di Jawa Barat mengalami bencana alam serta kerusakan lingkungan, seperti tumpahan minyak dan abrasi di pantai Karawang.

Bencana lain yang juga terjadi seperti banjir bandang Ujungberung, banjir Bandung Selatan hingga limbah busa di Cipamokolan.

Fenomena bencana serta kerusakan lingkungan di Jawa Barat tersebut terekam dalam jepretan kamera dan dipamerkan di pelataran lapangan Gasibu, depan kantor Gubernur Jawa Barat, Jalan Diponegoro, Kota Bandung.

Pameran Foto bertajuk Kilas Balik Jawa Barat 2019, merekam kerusakan lingkungan dan bencana alam di Jawa Barat sepanjang tahun 2019.Dokumentasi Tim Pameran Foto Kilas Balik Jawa Barat 2019. Pameran Foto bertajuk Kilas Balik Jawa Barat 2019, merekam kerusakan lingkungan dan bencana alam di Jawa Barat sepanjang tahun 2019.
Kegiatan itu digelar selama sepekan mulai Jumat (27/12/2019) hingga Jumat (3/1/2020).

"Lewat pameran foto ini kita ingin menyampaikan pesan kepada pemerintah. Harapannya ke depan ada perubahan dan lebih memperhatikan pelestarian lingkungan di Jawa Barat," kata Darma Legi, Pelaksana Pameran Foto bertajuk Kilas Balik Jawa Barat 2019, Jumat siang.

Baca juga: Diguyur Hujan, Sebagian Daerah di Kota Bandung Terendam Banjir

Dari pantauan Kompas.com, dalam pameran tersebut terpampang sejumlah foto yang menarik perhatian.

Pameran Foto bertajuk Kilas Balik Jawa Barat 2019, merekam kerusakan lingkungan dan bencana alam di Jawa Barat sepanjang tahun 2019.Dokumentasi Tim Pameran Foto Kilas Balik Jawa Barat 2019. Pameran Foto bertajuk Kilas Balik Jawa Barat 2019, merekam kerusakan lingkungan dan bencana alam di Jawa Barat sepanjang tahun 2019.
Salah satunya foto tumpahan minyak yang mencemari pantai Karawang karya Donny Iqbal, serta dua karya dari Gani Kurniawan yang mengangkat fenomena banjir bandang di wilayah Bandung Timur akibat rusaknya Kawasan Bandung Utara (KBU).

Darma memastikan, foto kilas balik bencana alam dan kerusakan lingkungan di Jawa Barat yang dipajang seluruhnya sudah dikurasi oleh para fotografer profesional.

"Selain mengulas apa saja yang  sudah terjadi di Jawa Barat selama setahun, pameran foto ini bisa dijadikan ajang edukasi bagaimana mengabadikan sebuah momen atau menyampaikan pesan dengan gambar," ungkap dia.

Pameran Foto bertajuk Kilas Balik Jawa Barat 2019, merekam kerusakan lingkungan dan bencana alam di Jawa Barat sepanjang tahun 2019.Dokumentasi Tim Pameran Foto Kilas Balik Jawa Barat 2019. Pameran Foto bertajuk Kilas Balik Jawa Barat 2019, merekam kerusakan lingkungan dan bencana alam di Jawa Barat sepanjang tahun 2019.
Darma menjelaskan, foto-foto bencana alam dan kerusakan lingkungan yang dipamerkan merupakan hasil jepretan dari beberapa organisasi, seperti Unit Fotografi Kampus Stikom Bandung (Bidik Photography), dan Unit fotografi kampus UIN Sunan Gunung Djati Bandung (Photospeak).

Baca juga: Korban Banjir di Kampar Alami Gatal-gatal dan Cacar Air

Pameran Foto bertajuk Kilas Balik Jawa Barat 2019, merekam kerusakan lingkungan dan bencana alam di Jawa Barat sepanjang tahun 2019.Dokumentasi Tim Pameran Foto Kilas Balik Jawa Barat 2019. Pameran Foto bertajuk Kilas Balik Jawa Barat 2019, merekam kerusakan lingkungan dan bencana alam di Jawa Barat sepanjang tahun 2019.

Ada juga Komunitas Photographer Amatir Bandung (Kopaba), Persatuan Amatir Foto (PAF) hingga sejumlah wartawan foto dari beberapa media massa yang bertugas di wilayah Jawa Barat.

"Peserta dari kampus dan komunitas, seluruhnya merupakan fotografer di Kota Bandung. Kalau dari anggota Wartawan Foto Bandung (WFB) yang turut menyumbangkan fotonya, keseluruhan dari wartawan se Jawa Barat," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com