Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

18 Orang Terluka akibat Truk Mati Mesin dan Mundur di Tanjakan

Kompas.com - 09/08/2019, 18:42 WIB
Markus Yuwono,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com — Truk bermuatan 27 penumpang mengalami mati mesin di tanjakan dan berjalan mundur di Gunung Kidul, Yogyakarta, Jumat (9/8/2019). Akibatnya, sejumlah penumpang jatuh, 18 di antaranya mengalami luka-luka. 

Panit Lantas Polsek Ponjong Iptu Edy Ganefiono mengatakan kronologi kejadian kecelakaan truk tersebut. 

Truk yang bermuatan puluhan penumpang pulang dari Pasar Ponjong pada Jumat (9/8/2019). Rombongan warga yang naik truk adalah warga Kenteng yang biasa melakukan aktivitas jual beli di Pasar Ponjong. 

"Korban campur, ada yang pedagang ada yang pembeli. Mereka memang biasa menggunakan angkutan itu untuk ke pasar," ucap Edy. 

Baca juga: Truk Terguling di Gunungkidul, Puluhan Penumpang Luka

Truk bernomor polisi AB 9148 ED itu dikemudikan oleh Parsi (55), warga Kecamatan Ponjong. Truk itu memang menuju Desa Kenteng.

Naas saat naik tanjakan, diduga sopir telat memindahkan gigi sehingga mesin mati dan truk berjalan mundur. Akibatnya, puluhan penumpang jatuh.

Menurut Edy, sebenarnya pihaknya sudah berulang kali melakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk menghindari penggunaan angkutan barang seperti truk untuk digunakan mengangkut manusia.

"Dengan adanya peristiwa tersebut diharapkan masyarakat akan lebih sadar keselamatan mereka," katanya.

Baca juga: Kronologi Truk Aspal Timpa Suzuki Karimun yang Tewaskan 4 Orang, 2 Anak-anak

 

Identitas 18 korban, sebagian besar lansia

Kanit Laka Lantas Polres Gunung Kidul Iptu Soni Yuniawan mengatakan, dari 27 penumpang, ada 18 yang terluka, baik ringan maupun berat, dan sisanya diperbolehkan pulang ke rumah.

Korban yang sebagian besar lansia ini diketahui merupakan warga Desa Kenteng, Kecamatan Ponjong.

"Ada 18 orang yang dilarikan ke rumah sakit dan puskesmas, yang dilarikan ke puskesmas mendapatkan rawat jalan," katanya saat dihubungi melalui pesan singkatnya Jumat petang.  

Adapun identitas para korban ialah Siyem (67), warga Padukuhan Prampelan; Sutiyem (50), warga Padukuhan Kenteng; Kanti (74), warga Padukuhan Kenteng. 

Baca juga: Mengaku Putus Sekolah, Bocah Ini Kena Tilang Saat Kendarai Truk Tronton

Waginem (60), warga Padukuhan Kenteng; Karinem (60), warga Padukuhan Prampelan; Karino (65), warga Padukuhan Prampelan; Sarti (60), warga Padukuhan Kenteng. 

Sadiyem (46), warga Padukuhan Kenteng; Watinem (52), warga Padukuhan Kenteng; Sulastri (36), warga Padukuhan Prampelan II; Mijan  (55), warga Padukuhan Prampelan II.

Ngatemi (39), warga Padukuhan Kenteng; Samin (60), warga Padukuhan Prampelan; Saikem (70), warga Padukuhan Prampelan II; Kartiyem (50), warga Padukuhan Kenteng. 

Jinem (65), warga Prampelan I; Sipon (60), warga Prampelan; dan Wasiyem (30), warga Prampelan. 

Baca juga: Terobos Lampu Merah, Truk Tabrak Tiang PJU hingga Muatan Tebu Timpa Pedagang Asongan

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com