Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemilu 2019, Kota Batam Tambah Satu Dapil

Kompas.com - 13/04/2018, 19:43 WIB
Hadi Maulana,
Farid Assifa

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat menetapkan enam daerah pemilihan (Dapil) yang ada di Kota Batam, Kepulauan Riau, untuk pemilu tahun depan.

Dengan demikian, dapil di Kota Batam bertambah satu dari pemilu sebelumnya sebanyak lima.

Penetapan ini berdasarkan Surat Keputusan KPU RI Nomor 237/PL.01.3-Kpt/06/KPU/IY/2018 tentang pentapan dan pemilihan alokasi kursi anggota DPRD Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) dalam Pemilu 2019.

Tidak hanya itu, penetapan enam dapil ini juga bertujuan untuk ajang pemilihan presiden pada Pemilu 2019 mendatang.

Mangihut Rajagukguk, komisioner KPU Kota Batam, mengatakan, penetapan ini berdasarkan jumlah penduduk yang ada di Kota Batam.

"Di Batam ada 74 kelurahan dan 12 kecamatan dengan jumlah penduduk 1.062.250 jiwa," kata Mangihut, Jumat (13/4/2018).

Baca juga : KPU Pusat Akhirnya Tetapkan 3 Dapil di Tanjungpinang untuk Pemilu 2019

Dapil satu meliputi Kecamatan Batam Kota dan Lubukbaja dengan alokasi 12 kursi DPRD Kota Batam. Dapil dua Kecamatan Batuampar dan Bengkong dengan alokasi delapan kursi.

Dapil tiga untuk Kecamatan Bulang, Galang, Nongsa, dan Sei Beduk. Alokasi kursi untuk dapil tiga ini sama dengan dapil dua.

Kemudian Dapil empat meliputi Kecamatan Sagulung dengan alokasi sembilan kursi. Dapil lima untuk Kecamatan Batuaji dengan alokasi enam kursi.

Lalu terakhir, Dapil enam untuk Kecamatan Belakangpadang dan Sekupang dengan alokasi tujuh kursi.

"Pembagian daerah pemilih dihitung berdasarkan Data Agregat Kependudukan per kecamatan (DAK2). Data ini diperoleh dari Pemerintah Kota Batam," jelas Mangihut.

Baca juga : Maju dari Dapil Jatim 1, Artis Hamas Syahid Akan Dukung Gus Ipul-Puti Soekarno

Dengan keputusan ini, KPU Batam secepatnya melakukan sosialisasi kepada masyarakat Batam, terlebih ada penambahan satu dapil di Kota Batam agar tidak menjadi kekeliruan di tengah masyarakat.

Kompas TV Yang memulai ajakan selfie adalah Rahayu Saraswati, rekan satu fraksi Moreno.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com