Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lima Warga Rohingya Ditampung Imigrasi Langsa Aceh

Kompas.com - 06/04/2018, 17:16 WIB
Masriadi ,
Reni Susanti

Tim Redaksi

ACEH TIMUR, KOMPAS.com – Sebanyak lima warga Rohingya dari Myanmar yang diselamatkan nelayan Aceh diserahkan ke kantor Imigasi Kota Langsa, Jumat (6/4/2018).

Mereka dibawa dari Rumah Sakit Umum Zubir Mahmud, Idi, Aceh Timur ke kantor Imigrasi Kota Langsa dengan pengawalan petugas imigrasi dan polisi. Kelima warga Rohingya itu yakni Mursyidik (28), M Ilyas (33), Kamal Husen (8), Syamimah (15) dan Mominah (20).

Serah terima penanganan rohingnya dilakukan dari Komanan Pos TNI AL Idi Rayeuk Letda Laut (E) Heri Budi A ke Kepala Seksi Pengawasan dan Penindakan Imigrasi Kota Langsa, Afrizal.

“Setelah serah terima ini, penanganan warga rohingya sepenuhnya menjadi kewenangan Imigrasi Kota Langsa,” sebut Komanan Pos TNI AL Idi Rayeuk Letda Laut (E) Heri Budi A.

(Baca juga : 20 Hari Terombang-ambing di Laut, 5 Warga Rohingya Diselamatkan Nelayan Aceh )

Sementara itu, Kepala Seksi Pengawasan dan Penindakan Imigrasi Kota Langsa, Afrizal menyebutkan, pemeriksaan kesehatan telah dilakukan dua dokter yaitu dr Munawarah dan dr Mardiana terhadap lima warga Rohingya.

“Setelah ini akan kita bawa ke kantor untuk pendataan dan penampungan sementara, sebelum ada putusan kebijakan lainnya dari pusat,” tuturnya.

Diberitakan sebelumnya, lima warga Rohingya diselamatkan nelayan Aceh Timur dengan menggunakan Kapal Motor Karunia King sekitar 176 mil dari daratan Aceh Timur.

Mereka terombang-ambing di laut sekitar 20 hari. Lima dari rombongan itu telah meninggal dunia karena kekurangan makan, sakit, dan lain sebagainya.

Kompas TV Umat Islam Rohingya di Yangon, Myanmar merasa semakin sering mendapatkan perlakuan yang diskriminatif.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com