Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sidang Kasus Duel Maut IRT, Keluarga Korban dan Kerabat Terdakwa Bentrok

Kompas.com - 18/01/2018, 17:18 WIB
Abdul Haq

Penulis

TAKALAR, KOMPAS.com - Sidang kasus duel maut antar ibu rumah tangga (IRT) yang saling bertetangga dan menewaskan salah satunya kembali digelar di Pengadilan Negeri Takalar, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan, Kamis (18/1/2018).

Sidang ini berakhir dengan bentrokan fisik antara keluarga korban dan keluarga terdakwa.

Sidang yang digelar pada pukul 11.00  Wita dengan agenda mendengarkan keterangan saksi ahli ini awalnya berjalan lancar.

"Dari keterangan ahli medis dari tim forensik bahwa hasil otopsi terhadap jenazah korban adalah akibat penganiayaan dan adanya sedikit indikasi serangan jantung," kata Amirul Faqih Amza, juru bicara Pengadilan Negeri Takalar.

Suasana berubah saat terdakwa dievakuasi oleh polisi keluar ruang sidang yang disambut serangan oleh keluarga korban. Akibatnya, bentrok fisik antara keluarga korban dengan keluarga terdakwa tidak terhindarkan.

Guna meredakan ketegangan, aparat kepolisian mengamankan seorang warga ke Mapolres Takalar. Sementara seorang warga lainnya terluka di bagian wajah usai terlibat bentrok fisik.

"Ada sedikit gesekan dan kami mengamankan salah seorang warga untuk meredakan emosi keluarga korban," kata Kompol Alauddin Torki, kapolsek Pattalasang.

Baca juga : Dua Pelajar SMP di Bogor Duel, Satu Orang Tewas Disabet Celurit

Sidang tersebut akan dilanjutkan pada pekan depan dengan agenda pembacaan tuntuntan jaksa penuntut umum (JPU).

Kasus duel maut ini melibatkan Dina Mariana Daeng Kenang dengan tetangganya, Nurmianti Daeng Memang di Jalan Pramuka, Kecamatan Pattalassang pada Selasa (4/10/2017) lalu.

Nurmianti Daeng Memang tewas dengan kondisi fisik yang tidak wajar setelah menjalani perawatan medis di rumah sakit dua hari kemudian.

Video amatir perkelahian antara dua ibu rumah tangga yang saling bertetangga ini sendiri sempat viral di media sosial.

Kompas TV Lantaran tidak terima sang ibu dimarahi seorang kakak terlibat duel maut dengan sang adik.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com