Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Rekayasa Lalu Lintas Selama Pernikahan Putri Presiden RI di Solo

Kompas.com - 01/11/2017, 13:13 WIB
Labib Zamani

Penulis

SOLO, KOMPAS.com — Polresta Solo, Jawa Tengah, menyiapkan rekayasa lalu lintas selama pernikahan putri Presiden Joko Widodo, Kahiyang Ayu, dengan Bobby Afif Nasution digelar.

Pernikahan Kahiyang dengan Bobby akan digelar di Graha Saba Buana, Jalan Letjen Suprapto, Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Solo, Rabu (8/11/2017).

"Pada prinsipnya, acara perkawinan putri Presiden Jokowi tidak mengganggu aktivitas masyarakat Kota Solo. Peningkatan arus lalu lintas, ya. Namun, tidak sampai mengganggu aktivitas masyarakat Kota Solo," kata Kapolresta Solo AKBP Ribut Hari Wibowo di Solo, Rabu (1/11/2017).

Kapolresta mengimbau masyarakat tidak perlu khawatir aktivitas terganggu selama pernikahan putri orang nomor satu di Indonesia itu. Aparat kepolisian dan dinas terkait telah menyiapkan resep khusus berupa rekayasa lalu lintas selama pernikahan adik kandung Gibran Rakabuming Raka tersebut.

Sementara dalam melakukan pengamanan, Polresta Solo dibantu personel dari Polda Jawa Tengah dan Polres di wilayah Solo Raya. Namun, berapa jumlah personel tersebut, Kapolresta Solo enggan menyebutkan.

Secara terpisah, Kepala Dinas Perhubungan Kota Solo Hari Prihatno mengatakan akan memberlakukan menajemen rekayasa lalu lintas di sekitar kediaman Presiden Jokowi di Sumber. Pentupan akan dimulai dari simpang tiga Masjid Mujahidin sampai simpang tiga Sate Dahlan.

Baca juga: 50 Abang Becak Penarik Tamu Pernikahan Kahiyang-Boby Diperiksa Kesehatan

Kemudian simpang lima Komplang, Jalan Ki Mangunsarkoro, menuju Sate Dahlan ditutup situasional. Selain itu, ada juga pengalihan kendaraan angkutan barang dari Solo utara.

"Jadi, dari Sate Dahlan sampai utara Masjid Mujahidin steril dari kendaraan yang lalu lalang," ucapnya.

Kompas TV Tiga Berita Terpopuler 31 Oktober 2017
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com