Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sambut Asian Games 2018, Palembang Pasang "LED Countdown"

Kompas.com - 16/08/2017, 20:28 WIB
Kontributor Palembang, Berry Subhan Putra

Penulis

PALEMBANG,KOMPAS.com - Kota Palembang bakal menjadi tuan rumah Asian Games 2018 mendatang. Untuk menyambutnya, Palembang mempercantik diri.

Selain infrastruktur dan sarana olahraga, penyelenggara mulai memasang LED Countdown Asian Games di depan Gelora Sriwijaya Jakabaring Sport City Palembang.

Asisten III Bidang Kesra Setda Pemprov Sumsel, Ahmad Najib mengatakan, LED Countdown digital bakal dijalankan 18 agustus mendatang. "Tepatnya hitungan mundur 365 hari Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang," ujarnya, Rabu (16/8/2017).

Ia menjelaskan, LED Countdown digital berada di depan Stadion Gelora Sriwijaya. Tepatnya, di komplek Jakabaring Sport City. "Fungsinya sebagai pengingat berapa hari lagi Asian Games dimulai," ungkapnya.

(Baca juga: LRT Palembang Siap Beroperasi Saat Asian Games 2018)

LED Countdown juga mempromosikan Kota Palembang sebagai tuan rumah penyelenggara Asian Games.

Sementara itu, Direktur Look of The Games, Nirmala Dewi berharap, branding Kota Palembang segera diselesaikan mengingat waktu pelaksanaan Asian Games tidak lama lagi. “Mulai dikejar branding Asian Games sebab waktu sudah dekat 1 tahun lagi,”tandasnya.

Nirmala mengungkapkan, ada unsur promosi yang dibuat menarik dengan paduan warna warni Asian Games. Jadi siapapun yang mengunjungi Jakabaring bisa berfoto dengan maskot-maskot AG, seperti Kaka, Atung, dan Bimbim.

"Ini icon Asian Games Jakarta-Palembang," tutupnya.

Kompas TV Persiapan Hitung Mundur Asian Games 2018
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com