Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapal Pengangkut LPG Terbakar 1 Mil dari Pelabuhan Paotere Makassar

Kompas.com - 13/06/2017, 23:29 WIB
Hendra Cipto

Penulis

MAKASSAR, KOMPAS.com - Sebuah kapal pengangkut LPG, MT Amalia 1 milik Bahari Nusantara terbakar 1 mil dari Pelabuhan Paotere, Makassar, Selasa (13/6/2017). Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa ini, namun sebagian badan kapal hangus terbakar.

Hingga kini, belum diketahui pasti penyebab kebakaran kapal pengangkut LPG tersebut. Namun diketahui, KM MT Amalia 1 melakukan pelayarannya dari Pelabuhan Kintap, Kalimantan Selatan, Senin (12/6/2017) sekitar pukul 23.30 wita.

(Baca juga: Diduga Korsleting, Sebuah Kapal Terbakar di Pelabuhan Benoa)

 

"Tidak ada korban jiwa maupun luka, tapi sebagian badan kapal hangus terbakar. Kita juga tidak tahu penyebab kebakaran dan masih diselidiki," kata Kepala Polres KPPP Pelabuhan Makassar, AKBP Said Anna Fauza.

Api yang melalap KM MT Amalia 1 ini cepat dipadamkan setelah 3 kapal tagboat PT Pelindo IV Makassar serta 2 kapal tagboat dari PT Pertamina dikerahkan melakukan penyiraman.

(Baca juga: Galangan Kapal Terbakar, Satu Pekerja Diduga Terjebak di Dalam Kapal)

"Api berhasil dengan cepat dipadamkan, karena kapal dalam (keadaan) kosong dan tidak berisi LPG. Seluruh ABK kapal sudah dievakuasi dengan selamat oleh tim Basarnas Makassar," pungkasnya. 

Kompas TV Sebuah kapal penumpang terbakar di perairan Pulau Ayer, Kepulauan Seribu.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com