Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ridwan Kamil Pastikan Semua Pegawai Kelurahan Arjuna Selamat

Kompas.com - 27/02/2017, 14:05 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Wali Kota Bandung Ridwan Kamil menyatakan, semua pegawai di Kelurahan Arjuna, Kota Bandung, selamat menyusul insiden baku tembak polisi dengan terduga teroris di Kantor Kelurahan Arjuna, Senin (27/2/2017) siang.

"Tolong disampaikan, semua karyawan di Kelurahan Arjuna, sehat selamat tidak ada korban, tidak ada kurang satu apa pun," tutur pria yang kerap di sapa Emil ini di lokasi kejadian.

Dia mengatakan, ada delapan pegawai kelurahan saat kejadian. Para pegawai tidak bisa menghubungi pihak keluarganya, karena barang dan alat komunikasi ditinggal di dalam kantor lantaran panik.

"Kepada keluarganya yang ingin menghubungi mohon menghubung ke nomor Camat Cicendo Pak Fajar. Sekali lagi, kepada keluarga PNS yang kebingungan mau menghubungi keluarganya di Kelurahan Arjuna, alhamdulillah selamat semua," tambahnya.

Emil sempat mengunjungi lokasi kejadian dan berkomunikasi dengan para pegawai yang juga menjadi saksi mata. Ia pun berupaya menenangkan pegawai yang masih terlihat panik.

Para pegawai sempat menangis histeris saat ditemui sang wali kota. Dengan terbata-bata, para pegawai mengungkapkan detik-detik saat pelaku mengamuk di dalam kantor sambil membawa sebilah pisau.

"Saya takut, Pak, saya loncat," ucapan salah seorang pegawai perempuan berseragam PNS.

"Ya Allah, kita sampai mau disandera, pelaku bawa pisau. Kita sedang pelayanan, di bagian IT ada tiga orang, ada empat pegawai, kita keluar semua," timpal pegawai lain dengan histeris. 

Kompas TV Sejumlah saksi mata yang merupakan petugas Kelurahan Arjuna, Kecamatan Cicendo, Bandung, memaparkan detik-detik menegangkan saat pelaku ledakan tiba-tiba merangsek masuk ke dalam kantor. Saat kejadian, ada delapan petugas yang berada di dalam kantor.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com