Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocah 5 Tahun Tewas Tenggelam Saat Mandi di Sungai

Kompas.com - 21/02/2017, 05:39 WIB
Sigiranus Marutho Bere

Penulis

KUPANG, KOMPAS.com - Nasib naas menimpa Emanuel Natanael Wula (5), bocah asal Desa Fatahatu, Kecamatan Wewaria, Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT). Dia tewas tenggelam saat mandi di Sungai Lewurea di desa setempat.

Kepala SAR Kota Kupang, Gede Ardana mengatakan, bocah itu dikabarkan tenggelam sejak Minggu (19/2/2017) kemarin dan baru ditemukan oleh Tim SAR pada Senin (20/2/2017).

Ardana menjelaskan, Emanuel diduga awalnya berenang di bagian sungai yang dangkal, lalu masuk ke bagian yang dalam hingga tenggelam dan terseret.

Anggota SAR kemudian melakukan pencarian dengan cara menyelam. Kondisi sungai yang dalam sempat menyulitkan pencarian.

“Bocah Emanuel ditemukan tim SAR gabungan pada koordinat 08°33'27,49"S - 121°42'32,75"E di kedalaman kurang lebih satu meter dan saat dievakuasi sudah dalam keadaan meninggal dunia,” kata Ardana kepada Kompas.com, Senin (20/2/2017) malam.

Jenazah Emanuel kemudian dibawa ke rumah sakit setempat dan selanjutnya diserahkan kepada keluarga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com