Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapasitas 150 Orang, Lapas Lhokseumawe Diisi hingga 406 Tahanan

Kompas.com - 29/01/2017, 21:37 WIB
Masriadi

Penulis

LHOKSEUMAWE, KOMPAS.com – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA, Lhokseumawe kini diisi 406 tahanan. Padahal, kapasitas Lapas tersebut hanya 150 tahanan.

Akibatnya, sebagian narapidana harus tidur di teras mushalla Lapas tersebut. Dari jumlah itu, 25 orang di antaranya tahanan wanita.

“Kami membuat loker di dinding kamar. Sehingga, kamar lumayan lega untuk tempat tidur tahanan,” sebut Kepala Lapas Kelas IIA Lhokseumawe, Ely Yuzar, Minggu (29/1/2017).

Dia menyebutkan, secara umum tahanan asal Lhokseumawe dan Aceh Utara hanya 250 orang. Selebihnya, tahanan pindahan dari daerah lainnya yang ditempatkan ke Lhokseumawe.

“Misalnya tahanan yang diberi sanksi, jadi dipindah kemari,” katanya. Saat ditanya apakah ada rencana relokasi Lapas, Ely mengatanan kebijakan relokasi Lapas itu kebijakan pusat. "Kami hanya menunggu saja,” katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com