Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pura-pura Jadi Petugas PLN, Dua Pencuri Diamuk Massa

Kompas.com - 27/01/2017, 10:29 WIB
Ramdhan Triyadi Bempah

Penulis

BOGOR, KOMPAS.com - Dua pelaku pencurian, FI dan S, babak belur dihajar massa setelah tepergok hendak mencuri di Perumahan Cikahuripan Indah, Desa Cikahuripan, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor.

Kepala Unit Reskrim Polsek Klapanunggal Iptu Yayan mengatakan, kedua pelaku berpura-pura sebagai petugas PLN yang mengecek meteran listrik di sebuah rumah di perumahan tersebut, Kamis (26/1/2017).

"Pemilik rumah curiga ketika kedua pelaku sudah berada di dalam rumah saat ditinggal pergi ke warung," kata Yayan, Jumat (27/01/2017).

Saat pemilik rumah menanyakan surat izin dari RT setempat, keduanya justru langsung kabur menggunakan sepeda motor.

Pemilik rumah berusaha mengejar pelaku sambil berteriak maling. Teriakan tersebut pun didengar oleh warga di sekitar lokasi kejadian dan mereka berhasil menangkap pelaku.

"Keduanya langsung diamuk massa. Dari pengakuan mereka, aksinya itu sudah sering dilakukan," kata Yayan.

Dari tangan pelaku, polisi mendapatkan barang bukti berupa satu unit ponsel dan uang tunai sebesar Rp 700.000 hasil curiannya.

Keduanya digelandang ke Mapolsek Klapanungggal untuk menjalani pemeriksaan.

"Kita masih dalami kasus ini, dugaan sementara mereka memang kerap mencuri dengan modus berpura-pura sebagai petugas PLN," kata Yayan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com