Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Korban Tronton Tabrak Mobil Meninggal Dunia

Kompas.com - 13/06/2016, 15:40 WIB
Ari Widodo

Penulis

DEMAK, KOMPAS.com – Kapolda Jateng Irjen Polisi Condro Kirono memimpin langsung upacara pemakaman almarhum Aipda Mashuri (39), anggota satlantas Polres Pati , di kampung halamannya Desa Ngepreh RT 01 RW 06, Demak, Jawa Tengah, Senin (13/6/2016).

Almarhum meninggal dunia akibat mengalami kecelakaan saat menjalankan tugas.

Setelah sempat menjalani perawatan intensif di rumah sakit, almarhum akhirnya menghembuskan nafas terakhirnya,  Minggu ( 12/6/2016) malam.

Kerabat, rekan kerja , Kapolres Demak AKBP Heru Sutopo, Kapolres Pati AKBP Ari Wibowo, dansejumlah pejabat Polda Jateng, ikut menghadiri pemakaman tersebut sebagai bentuk penghormatan terakhir kepada almarhum.

“Almarhum mengalami kecelakaan saat menjalankan tugas. Saat itu almarhum sedang melakukan olah TKP kasus kecelakaan.  Loyalitas dan dedikasi almarhum patut diteladani," kata Irjen Polisi Condro Kirono.

Isak tangis mengiringi kepergian almarhum, saat jenasah diberangkatkan dari rumah duka menuju pemakaman umum desa setempat. Almarhum meninggalkan seorang istri,  Anita Puspitasari (38) serta dua orang putra, Bagas Pramuadji (14 ) dan Valen Yunanto (11).

Almarhum Aipda Mashuri mengalami  kritis dan menjalani perawatan intensif di rumah sakit, setelah tertabrak mobil.

Saat itu, almarhum tengah menangani kecelakaan antara Isuzu Panther B 1326 VUH dengan truk tronton H 1615 SW, di Jalan Juwana-Batangan, Desa Raci, Batangan, Pati, pada hari Selasa (7/6/2016) lalu.

Saat almarhum berada di tengah tengah kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan, untuk melakukan pendataan, tiba-tiba sebuah truk tronton H 1986 AD, menabrak salah satu kendaraan dari arah belakang. Tubuh Mashuri tergencet kendaraan dan mengalami luka cukup parah.

"Sopir truknya mengantuk dan langsung menabrak kedua kendaraan, padahal sudah ada mobil patroli polisi di lokasi kejadian. Tersangka sopir truk sudah ditahan," ucap Condro.

"Siapa saja yang mengantuk, istirahat dulu. Jangan memaksakan diri mengemudikan kendaraan," sebut Kapolda. 

baca juga: Jadi Korban Tabrak Lari Saat Bertugas, Seorang Kanit Lantas Tewas

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com