Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Saya Khawatir Juga, Takutnya Kalau Saya Sendiri Jadi Korban"

Kompas.com - 04/05/2016, 10:37 WIB
Andi Hartik

Penulis

PASURUAN, KOMPAS.com - Peristiwa pemerkosaan dan pembunuhan terhadap Yn, seorang siswi SMP di Bengkulu oleh 14 pemuda, membuat khawatir siswi di sejumlah daerah. Mereka merasa takut jika kejadian serupa menimpa mereka.

"Saya khawatir juga. Takutnya kalau saya sendiri jadi korban," kata Suci Rahayu, siswa kelas VIII di MTsN Pandaan saat mengikuti sosialisasi kekerasan terhadap anak di Pendopo Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Rabu (4/5/2016).

Suci mengaku sangat prihatin terhadap kondisi Yn yang mengalami kekerasan seksual hingga meninggal.

"Saya sangat prihatin sekali," ungkapnya.

Meski begitu, Suci mengaku punya cara sendiri untuk terhindar dari kekerasan seksual. Yakni dengan menghindari orang-orang yang tidak dikenalnya.

"Hati-hati kalau sama orang yang tidak dikenal. Kalau saya tidak kenal, saya tidak mau mendekati," jelasnya.

Suci juga bersyukur tidak pernah mengalami kekerasan, baik secara seksual atau fisik.

Sementara itu, Bupati Pasuruan Irsyad Yusuf menjelaskan, kegiatan itu sebagai antisipasi kekerasan terhadap anak.

"Ini sebagai upaya dari pemerintah daerah untuk mengantisipasi segala kemungkinan terutama kekerasan terhadap anak perempuan yang banyak terjadi akhir-akhir ini," katanya.

Menurut dia, butuh komitmen dari berbagai pihak untuk mencegah kejadian kekerasan. Terutama dari pemerintah dan pihak-pihak yang berhubungan langsung dengan anak.

"Diharapkan ini juga ditularkan kepada siswa-siswa yang lainnya," katanya.

Dikatakan bupati, kekerasan terhadap anak di Kabupaten Pasuruan juga pernah terjadi. Meski demikian, kasus kekerasan itu masih bisa ditangani.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com