Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baku Tembak Warnai Penangkapan Penjarah Minimarket di Medan

Kompas.com - 11/02/2016, 15:57 WIB
Kontributor Medan, Mei Leandha

Penulis

MEDAN, KOMPAS.com - Baku tembak mewarnai penangkapan dua tersangka pelaku penjarahan minimarket Indomaret, Kamis (11/2/2016) dini hari.

Penangkapan para penjarah ini dilakukan unit ranmor Polresta Medan di Jalan Sutomo, Medan Timur.

Berdasarkan informasi yang diperoleh Kompas.com, kepolisian mengatakan para penjarah berjumlah empat orang ini menggunakan sebuah mobil jenis Kijang Jantan saat beraksi.

Keempat orang ini kemudian membobol sebuah toko Indomaret yang sudah tutup namun aksi mereka itu diketahui warga.

Warga kemudian melaporkan peristiwa itu ke Polresta Medan yang berjarak kurang lebih 300 meter dari lokasi kejahatan.

Setelah mendapatkan informasi tersebut, polisi langsung meluncur ke lokasi dan mendapati para pelaku sedang menjarah ratusan bungkus rokok, susu dan kosmetika.

Melihat kedatangan polisi, para penjarah berusaha kabur dan menaiki mobil mereka. Di dalam mobil, para penjahat ini terlibat baku tembak dengan polisi.

Akhirnya, polisi berhasil meringkus dua tersangka sementara dua orang lainnya berhasil melarikan diri.

Seorang perwira Polsekta Medan Timur sempat mengatakan, para pelaku diduga adalah oknum TNI.

"Dari selongsong pelurunya kan kelihatan. Dua orang sudah ditangkap," ujar perwira yang tak mau disebutkan namanya itu.

Sampai berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari Kapolresta Medan Kombes Mardiaz Kusin Dwihananto atau Kasat Reskrim Kompol Aldi Subartono.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com