Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dituduh Usir Tukang Ketik, Gubernur Ganjar Bela Diri

Kompas.com - 06/01/2016, 16:05 WIB
Kontributor Semarang, Nazar Nurdin

Penulis

SEMARANG, KOMPAS.com — Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengaku tidak pernah memerintahkan seorang anggota staf pegawai negeri sipil (PNS) untuk mengusir salah seorang tukang ketik saat mencari nafkah di pelataran Gubernuran.

Bantahan itu sekaligus menjawab tudingan nitizen yang menuduh Ganjar memerintahkan seorang anggota staf bernama Slamet Fahmi untuk mengusir tukang ketik.

"Kenapa ya harus memfitnah? Kita doakan yang bersangkutan," kata Ganjar di Semarang, Rabu (6/1/2016).

Berdasarkan penelusuran, foto yang dirilis netizen bernama Sugianto di grup Facebook Relawan Jokowi Menuntut Jokowi Lengser menunjukkan lokasi tersebut berada di depan Kompleks Kantor Gubernur Jateng.

Namun, saat ditinjau di depan Kantor Gubernur di Jalan Pahlawan Semarang, latar lokasi terlihat berbeda.

Di depan Kantor Gubernur, tembok dan pagar berwarna hitam, sementara di dalam foto berwarna kuning. Trotoar di depan Gubernuran juga tidak berlantai paving, tetapi sudah dipasangi keramik.

Ganjar menambahkan, tudingan-tudingan seperti itu tidak perlu disikapi secara berlebihan. Ganjar meminta netizen lain untuk bersabar atas hal seperti itu.  

"Sabar... Kita doakan dia. Kita doakan ybs agar sehat selalu," tulis dia melalui akun @ganjarpranowo.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com