Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Penyebab Antrean Kendaraan hingga 8 Km di Pintu Tol Palimanan

Kompas.com - 11/07/2015, 11:15 WIB
Hilda B Alexander

Penulis


PALIMANAN, KOMPAS.com
- Lambatnya layanan petugas gardu Tol Palimanan menjadi penyebab antrean kendaraan yang mengular sejak kilometer 180, Sabtu (11/7/2015) dinihari.

Dari pantauan Kompas.com, satu petugas gardu tol membutuhkan sekitar 45 detik hingga 50 detik untuk melayani satu pengendara. Hal ini membuat para pemudik kesal. Bahkan, beberapa di antaranya meneriakkan kata "lelet" yang artinya lambat.

Sebagai pembanding, di pintu Tol Cikopo, layanan yang diberikan petugas gardu jauh lebih cepat dengan rata-rata 8 detik per satu kendaraan.

Sebelumnya diberitakan, delapan dari total sembilan gardu Pintu Tol Palimanan, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, dibuka untuk para pemudik. Namun, antrean kendaraan mengular hingga delapan kilometer (baca juga: 8 Gardu Tol Palimanan Dibuka, Antrean Tetap Mengular 8 Kilometer).

Kepadatan volume kendaraan terjadi sejak simpan susun Subang dengan dua lajur serta satu bahu jalan. Waktu tempuh perjalanan menjadi total sekitar 4 jam dari Cikopo menuju Palimanan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com