Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kesaksian Perempuan yang Selamat dari Reruntuhan Tebing

Kompas.com - 17/06/2015, 21:45 WIB
Kontributor Yogyakarta, Wijaya Kusuma

Penulis

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Berkat angin kencang, Lia, warga Magelang, Jawa Tengah, berhasil selamat dari reruntuhan tebing di Pantai Sadranan Gunungkidul.

"Tadi saya berteduh di sana (bawah tebing). karena panas," ujar Lia, saat ditemui di lokasi kejadian, Rabu (17/06/2015).

Namun ketika ada angin besar, Lia ketakutan dan segera lari keluar. Usai sampai di luar, tiba-tiba tebing runtuh dan menimpa orang-orang yang ada di bawahnya.

"Ada angin besar, rasanya enggak enak, terus saya keluar. Sekitar 15.00 WIB tebing runtuh, tak lama setelah saya keluar," ucapnya.

Lia menuturkan, hanya bisa terdiam setelah ia menyaksikan di dalam masih ada beberapa orang. Mereka sedang berteduh dari panas matahari dan tidak sempat menyelamatkan diri. "Ada sekitar 6 sampai 10 orang di dalam," ujarnya.

Sampai pukul 21.12 WIB, tim SAR Gabungan dan SAR Kepolisian terus melakukan upaya penyelamatan korban. Setidaknya tim SAR telah berhasil mengeluarkan tiga korban, satu selamat dan dua meninggal dunia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com