Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berduaan di Kos-kosan, PNS dan Selingkuhannya Digiring ke Kantor Polisi

Kompas.com - 27/05/2015, 18:55 WIB
Kontributor Pematangsiantar, Tigor Munthe

Penulis


PEMATANGSIANTAR, KOMPAS.com — Seorang PNS yang bertugas di Pemkab Simalungun, Martuaman Sitindaon, digerebek warga saat bercumbu dengan seorang perempuan yang merupakan selingkuhannya di kos-kosan milik si perempuan, Rabu (26/5/2015) dini hari.

Martuaman yang sempat menjabat sebagai Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup di Pemkab Simalungun tak berkutik ketika sejumlah warga menerobos masuk ke rumah selingkuhannya yang juga seorang pegawai honorer di Polres Simalungun.

Penggerebekan berawal dari kecurigaan warga Kelurahan Merdeka, Kecamatan Siantar Timur. Warga resah akibat ulah keduanya yang sering berduaan di dalam kos-kosan tersebut. Selasa malam, warga melakukan penggerebekan.

"Warga sudah sangat resah dengan ulah kedua orang ini. Sering berduaan di kos-kosan tersebut, apalagi pria itu bukan suaminya. Pria itu seorang PNS di Pemkab Simalungun," kata Anes, salah seorang warga setempat.

Pada saat digerebek, keduanya tak berkutik dan nyaris dihakimi massa. Petugas Polsek Siantar Timur yang kemudian datang ke lokasi mengamankan keduanya dari dalam kos-kosan. Keduanya pun diboyong ke kantor Polsek Siantar Timur sebelum digiring ke Polres Pematangsiantar untuk diperiksa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com