Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Diberi Izin, Mahasiswa Batal Demo di Pantai Kuta

Kompas.com - 25/02/2015, 15:16 WIB
Kontributor Denpasar, Sri Lestari

Penulis


KUTA, KOMPAS.com - Aliansi Mahasiswa Bali yang sedianya menggelar aksi damai di kawasan Pantai Kuta dalam rangka menjaga Bali bebas narkoba dibatalkan karena tidak mendapatkan izin dari otoritas wilayah setempat.

"Sedianya kami aksi damai tapi tidak dizinkan oleh yang berwenang di sini. Acara tidak dibatalkan tapi ditunda lain waktu dan tempat yang berbeda," kata Aulia Akbar, Ketua HMI Denpasar, Kuta, Badung,Bali, rabu(25/2/2015).

Petugas Satgas Pantai Kuta memperingatkan kepada mahasiswa agar tidak melakukan aksi apa pun di kawasan Pantai Kuta agar tidak mengganggu wisatawan. Wawancara dan dan aksi penandatanganan juga tidak diperbolehkan. Pecalang dari Desa Adat kuta juga turun untuk mengamankan wilayah.

"Tolong adik-adik silahkan bubar, jangan melakukan kegiatan di sini (pantai) agar tidak mengganggu wisatawan. Dari dulu tidak ada aksi di sini, jadi tolong mengerti," kata Wayan Sirna, salah satu Satgas Pantai Kuta.

Mereka membawa setumpuk lembaran yang dibagi-bagikan dengan lima pernyataan sikap di antaranya, mendukung penegakan hukum sesuai kedaulatan RI, mendukung upaya pemerintah dalam memberantas narkoba dan memutus jaringan mafia narkoba se-internasional, mendukung pemerintah dalam menjaga multilateral dengan gaya santun, serta mendukung pariwisata Bali yang bersih dari narkoba.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com