Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

50 Anggota Laskar Pembela Islam Pamekasan Dikirim ke Dolly

Kompas.com - 18/06/2014, 09:57 WIB
Kontributor Pamekasan, Taufiqurrahman

Penulis


PAMEKASAN, KOMPAS.com - Laskar Pembela Islam (LPI) Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, mengirim "pasukan siap perang" ke Surabaya pada Rabu (18/6/2014) ini. "Pasukan" itu dikirim dalam rangka mendukung Wali Kota Surabaya Tri Rhisma Hairini menutup lokalisasi prostitusi Dolly. Laskar yang dikirim sebanyak 50 personel.

Ketua LPI Pamekasan Abdul Aziz, mengatakan, pengiriman laskar itu sebagai bentuk memperjuangkan penegakan amar makruf nahi mungkar. Sebab, kata dia, Dolly sudah menjadi sarang kemasiatan.

Selain itu, laskar yang dikirim juga dalam rangka menghormati Wali Kota Surabaya yang juga seorang perempuan.

"Gagasan luar biasa Ibu Rhisma harus didukung. Dan laskar yang dikirim ini siap melakukan apa saja yang dibutuhkan wali kota," kata Abdul Aziz.

Aziz menjelaskan, laskar yang dikirim itu, selain siap membantu pengamanan, juga siap 'perang' jika ada perlawanan fisik di Gang Dolly. "Jangankan hanya fisik, darah dan nyawa kami siap demi penutupan Dolly," imbuhnya.

Laskar itu, akan tinggal di Surabaya sampai penutupan Dolly tuntas. LPI Pamekasan juga mendapat dukungan dari laskar-laskar lainnya mulai dari tingkat pusat hingga ke daerah-daerah.

Namun demikian, jika laskar tidak dibutuhkan, mereka tidak akan pulang ke Pamekasan. Mereka berencana menggelar doa bersama di lokalisasi Dolly sampai tempat prostitusi terbesar di Indonesia itu resmi ditutup.

Tak ada peralatan perang seperti senapan, senjata tajam, pentungan dan lainnya. Mereka hanya berangkat fisiknya saja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com