Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertamina: Hanya "Heater" yang Terbakar di Riau dan Tak Ada Korban

Kompas.com - 17/02/2014, 09:47 WIB
Estu Suryowati

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Pertamina (Persero) mengklarifikasi kabar yang mengatakan kebakaran di kompleks Pertamina RU II Dumai, Riau, Minggu (16/2/2014) malam, bukan terjadi di kilang minyak mereka.

"Bukan kilangnya (yang terbakar), tapi ada peralatan heater yang terbakar," kata Vice President Corporate Communication Pertamina, Ali Mundakir, lewat pesan pendek kepada Kompas.com, Senin (17/2/2014). 

Ali juga mengatakan kebakaran dapat diatasi dalam waktu satu jam."Tidak ada korban," tegas dia. Sebelumnya dikabarkan kilang minyak Pertamina RU II Dumai, Riau, terbakar pada Minggu menjelang tengah malam.

Ledakan awal dan kebakaran yang terjadi kemudian, menurut warga tak memunculkan bunyi alarm. Ketiadaan tanda peringatan itu kemudian memicu kemarahan warga sekitar kilang yang kemudian mendatangi lokasi kilang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com