Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bus yang Angkut Pendemo Tabrakan di Cipali, Satu Orang Tewas

Kompas.com - 03/11/2016, 13:47 WIB

BANDUNG, KOMPAS.com - Bus pariwisata bermuatan penumpang yang hendak berunjuk rasa di Jakarta mengalami tabrakan dengan truk di Tol Cipali Km 115.200 jalur B, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Kamis (3/11/2016).

Kepala Bidang Humas Polda Jabar Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, kecelakaan bus yang mengangkut 62 penumpang itu menyebabkan seorang meninggal dunia dan 15 orang terluka.

"Untuk penumpang yang lainnya, info dari sopir bus, naik ke Bus Efisiensi lainnya bergabung dengan rombongan FPI yang rencananya akan melakukan unras (unjuk rasa) di Jakarta," kata Yusri.

Ia menuturkan, peristiwa itu bermula dari bus pariwisata nomor polisi AA1600G melaju dari arah Palimanan menuju Cikopo.

Setibanya di lokasi kejadian sekitar pukul 03.30 WIB, kata Yusri, bus yang dikemudikan Ahmad Sakir (31) menabrak truk pengangkut pasir nomor polisi F8796GE yang tiba-tiba masuk dari lajur lambat ke lajur cepat.

"Setiba di TKP (tempat kejadian perkara) kendaraan menabrak truk yang tiba-tiba pindah lajur dari lambat ke cepat sehingga bus tidak terkendali, oleng ke kanan masuk median dan terguling," katanya.

Akibat peristiwa itu seorang meninggal dunia yakni Pegawai Negeri Sipil (PNS) Sarjono (47) warga Kampung Klegen Gatak, Desa Bangunharjo, Kecamatan Sewon, Kabupaten Bantul.

Korban yang mengalami luka ringan sebanyak lima orang dibawa ke RSUD Ciereng Subang, kemudian satu orang luka berat dan delapan orang luka ringan dibawa ke RSUD Cideures Majalengka.

Polisi masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait insiden itu dengan memeriksa sejumlah saksi berikut mengamankan kendaraan yang terlibat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com