Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korupsi Tukar Tanah Desa di Kendal, 5 Orang Jadi Tersangka termasuk Kades

Kompas.com - 11/06/2024, 21:42 WIB
Slamet Priyatin,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

KENDAL, KOMPAS.com - Kejaksaan Negeri Kabupaten Kendal Jawa Tengah menetapkan lima tersangka kasus korupsi tukar menukar Tanah desa di desa Botomulyo Kecamatan Cepiring.

Lima tersangka itu yakni Kades Botomulyo (SI), Sekretaris desa Botomulyo (AR), Kasi Pemerintah Kecamatan Cepiring (CS), Kabid Pemerintah Desa Bapermades Pemkab Kendal tahun 2022 (SE), dan Direktur PT RSS (SR).

Baca juga: Kejagung Periksa Eks Dirut Antam Terkait Korupsi Pengelolaan Emas 109 Ton

Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Kendal Erny Veronica Maramba mengatakan, penetapan tersangka ini berdasarkan pengembangan penyidikan.

"Hingga kini kami masih melakukan pendalaman," kata Erny dalam jumpa pers, Selasa (11/6/2024).

Erny berkata, pihaknya juga sudah mengumpulkan bukti berdasarkan surat perintah penyidikan.

Selain menemukan bukti pelanggaran tukar menukar tanah milik desa, Kejari juga mengamankan jaminan bank yang dilakukan oleh pengembang.

“Tertanggal 10 Juni, kami telah memutuskan 5 orang itu menjadi tersangka. Dan dilakukan penahanan selama 20 hari terkait kasus tindak pidana korupsi tukar menukar tanah kas desa Botomulyo, Kecamatan Cepiring,” kata Erny.

Erny menjelaskan, pihaknya sangat hati-hati dalam melakukan putusan tersebut. Kejaksaan juga melakukan komunikasi dengan beberapa pihak di antaranya Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).

Modus operandi yang dilakukan oleh tersangka, yakni terkait tanah kas desa yang terletak di sekitar jalan raya Cepiring seluas 16.000 meter persegi.

Tanah itu menjadi hak pengelolaan sekdes.

“Sudah beberapa tahun, tanah itu digunakan sebagai produksi batu bata, sehingga Sekdes AR berinisiatif "menukar guling" tanah kas desa dan melakukan komunikasi dengan tersangka JS Kasi Pemerintahan kecamatan Cepiring," jelas Erny .

Lalu AR dan JS mencari investor untuk tukar guling tanah kas desa.

Di bulan Februari 2022, AR dan JS bertemu dengan investor dan sepakat pada Januari 2023 melakukan jual beli milik 8 orang dengan notaris.

Setelah sepakat dengan investor, kemudian dilakukan Musdes untuk sosialisasi dan memutuskan tanah pengganti.

“Pihak Sekdes kemudian membuat surat permohonan dilakukan tukar menukar tanah kas desa melalui camat Cepiring kepada bupati Kendal,” ujar Erny.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hinca Pandjaitan Laporkan Dugaan Korupsi di Pertamina Hulu Rokan ke Kejati Riau

Hinca Pandjaitan Laporkan Dugaan Korupsi di Pertamina Hulu Rokan ke Kejati Riau

Regional
Mengenal Suntiang, Hiasan Kepala Pengantin Wanita Minang

Mengenal Suntiang, Hiasan Kepala Pengantin Wanita Minang

Regional
Marshel Widianto Maju di Pilkada Tangsel agar Petahana Tak Lawan Kotak Kosong

Marshel Widianto Maju di Pilkada Tangsel agar Petahana Tak Lawan Kotak Kosong

Regional
Mengintip Tugas Pantarlih, Deni Grogi Lakukan Coklit Bupati Semarang Ngesti Nugraha

Mengintip Tugas Pantarlih, Deni Grogi Lakukan Coklit Bupati Semarang Ngesti Nugraha

Regional
Petugas Pantarlih di Banten Bisa Data via 'Video Call' jika Pemilih Sibuk

Petugas Pantarlih di Banten Bisa Data via "Video Call" jika Pemilih Sibuk

Regional
Panggung Teater sebagai Jalan Hidup

Panggung Teater sebagai Jalan Hidup

Regional
Di Hari Anti Narkotika Internasional, Pj Gubri Terima Penghargaan P4GN dari BNN RI

Di Hari Anti Narkotika Internasional, Pj Gubri Terima Penghargaan P4GN dari BNN RI

Regional
Menilik Kampung Mangoet, Sentra Pengasapan Ikan Terbesar di Kota Semarang

Menilik Kampung Mangoet, Sentra Pengasapan Ikan Terbesar di Kota Semarang

Regional
7 Jemaah Haji Asal Kebumen Meninggal di Mekkah, Kemenag Pastikan Pengurusan Asuransi

7 Jemaah Haji Asal Kebumen Meninggal di Mekkah, Kemenag Pastikan Pengurusan Asuransi

Regional
Mudahkan Akses Warga ke Puskesmas dan RS, Bupati HST Serahkan 3 Unit Ambulans Desa

Mudahkan Akses Warga ke Puskesmas dan RS, Bupati HST Serahkan 3 Unit Ambulans Desa

Regional
Polisi Sebut Remaja Penganiaya Ibu Kandung Alami Depresi

Polisi Sebut Remaja Penganiaya Ibu Kandung Alami Depresi

Regional
Jadi Kuli Bangunan di Blora, Pria Asal Kediri Ditemukan Tewas Tertimpa Tiang Pancang

Jadi Kuli Bangunan di Blora, Pria Asal Kediri Ditemukan Tewas Tertimpa Tiang Pancang

Regional
Orangtua yang Buang Bayi Perempuan di Depan Kapel Ende Ditangkap

Orangtua yang Buang Bayi Perempuan di Depan Kapel Ende Ditangkap

Regional
Program Pengentasan Stunting Pemkot Semarang Dapat Penghargaan dari PBB

Program Pengentasan Stunting Pemkot Semarang Dapat Penghargaan dari PBB

Regional
Alasan Pj Gubernur Nana Sebut Pilkada Serentak 2024 Lebih Rawan Dibanding Pilpres

Alasan Pj Gubernur Nana Sebut Pilkada Serentak 2024 Lebih Rawan Dibanding Pilpres

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com