Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tinggal Sebatang Kara di Nunukan, Pria Asal Sulsel Tewas di Bengkel Mobil

Kompas.com - 11/06/2024, 16:17 WIB
Ahmad Dzulviqor,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

NUNUKAN, KOMPAS.com – Seorang laki laki bernama Andi Zulkifli (45), ditemukan meninggal di dalam bengkel mobil di Jalan Sei Sembilang, Nunukan Selatan, Senin (10/6/2024).

Kepala Bidang Rehabilitasi dan Sosial Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DSP3A) Kabupaten Nunukan Parmedy mengatakan, Andi Zulkifli, diketahui tinggal sebatang kara di Nunukan.

"Almarhum ini pernah masuk jangkauan Dinsos. Sempat masuk program untuk pemulangan ke kampung halaman tahun 2023. Tapi saat itu, ada masyarakat berbaik hati yang kebetulan dekat dengan kampung almarhum, membiayai kepulangan dia," ujarnya, ditemui, Selasa (11/6/2024).

Baca juga: Masuk ke Tong Bahan Kimia, 2 Pekerja di Medan Tewas

Data DSP3A Nunukan, mencatat, Andi Zulkifli berasal dari Kota Wajo Sulawesi Selatan dan memiliki keahlian deco mobil.

Ia juga pernah bekerja di sejumlah bengkel di Nunukan, dan belum lama bekerja di bengkel mobil di Jalan Sei Sembilang.

"Kita belum tahu mengapa almarhum kembali ke Nunukan setelah dipulangkan ke kampung halamannya pada 2023 lalu," imbuhnya.

Dinas Sosial juga belum mendapat data lengkap, apakah almarhum merupakan eks TKI atau latar belakang lain dari laki laki kelahiran 3 Juli 1979 tersebut.

Dari sejumlah informasi yang diperoleh DSP3A, Andi Zulkifli memang menderita sakit parah.

Sebelum ditemukan meninggal di dalam bengkel mobil di Jalan Sei Sembilang, Nunukan Selatan, Andi Zulkifli sempat mengatakan waktu hidupnya sudah tidak lama lagi.

"Almarhum bilang sama teman temannya di bengkel, kalau dia akan mati tidak lama lagi," imbuhnya.

Tak lama setelah mengatakan kalimat tersebut, Andi Zulkifli ditemukan meninggal dunia di dalam bengkel.

Parmedy mengatakan, pada dasarnya DSP3A Nunukan tidak memiliki anggaran untuk pemulasaran jenazah.

Penanganan yang dilakukan mereka, merupakan sebuah kepedulian dan aksi kemanusiaan.

Baca juga: Polwan di Mojokerta yang Bakar Suami hingga Tewas Punya 3 Anak Batita, 2 di Antara Kembar Berusia 4 Bulan

Kendati demikian, kepedulian masyarakat, baik dari teman teman almarhum yang rela menyisihkan uang untuk pemakaman, begitu juga uluran tangan dari Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS), sangat membantu tugas para pekerja Dinas Sosial.

"Alhamdulillah semua terselesaikan dengan baik. Almarhum kita makamkan di TPU di Jalan RA Bessing, Nunukan Selatan, Senin kemarin setelah ashar," kata Parmedy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dilaporkan karena Dugaan Korupsi, PT Pertamina Hulu Rokan Buka Suara

Dilaporkan karena Dugaan Korupsi, PT Pertamina Hulu Rokan Buka Suara

Regional
Cerita Pelajar Nunukan Lolos Jadi Paskibraka Nasional, Terharu Bakal Kibarkan Bendera di IKN

Cerita Pelajar Nunukan Lolos Jadi Paskibraka Nasional, Terharu Bakal Kibarkan Bendera di IKN

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Kasus Penagih Utang di Palembang Dibunuh Nasabah, Uang Rp 30 Juta Milik Korban Juga Hilang

Kasus Penagih Utang di Palembang Dibunuh Nasabah, Uang Rp 30 Juta Milik Korban Juga Hilang

Regional
'Rolling Door' Pasar Milik Pemkot Pangkalpinang Digasak Maling

"Rolling Door" Pasar Milik Pemkot Pangkalpinang Digasak Maling

Regional
BNNK Sumbawa Rehabilitasi 18 Pelajar Kecanduan Narkoba

BNNK Sumbawa Rehabilitasi 18 Pelajar Kecanduan Narkoba

Regional
Penagih Utang di Palembang Dibunuh Nasabah Saat Tagih Rp 10 Juta, Pelaku Ternyata Mau Pinjam Uang Lagi

Penagih Utang di Palembang Dibunuh Nasabah Saat Tagih Rp 10 Juta, Pelaku Ternyata Mau Pinjam Uang Lagi

Regional
Maju Pilkada Sumbawa, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Ajukan Pengunduran Diri

Maju Pilkada Sumbawa, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Ajukan Pengunduran Diri

Regional
Menjadi Seniman Menemukan Jati Diri

Menjadi Seniman Menemukan Jati Diri

Regional
[POPULER REGIONAL] Mengungkap Fakta Kematian Afif... | Balita di Kediri Diduga Dibunuh Orangtua

[POPULER REGIONAL] Mengungkap Fakta Kematian Afif... | Balita di Kediri Diduga Dibunuh Orangtua

Regional
Ajudan Bupati Halmahera Barat Diduga Pukul Warga yang Akan Sampaikan Aspirasi

Ajudan Bupati Halmahera Barat Diduga Pukul Warga yang Akan Sampaikan Aspirasi

Regional
Hinca Pandjaitan Laporkan Dugaan Korupsi di Pertamina Hulu Rokan ke Kejati Riau

Hinca Pandjaitan Laporkan Dugaan Korupsi di Pertamina Hulu Rokan ke Kejati Riau

Regional
Mengenal Suntiang, Hiasan Kepala Pengantin Wanita Minang

Mengenal Suntiang, Hiasan Kepala Pengantin Wanita Minang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com