Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Budayakan Hidup Sehat, Pj Gubernur Sulsel Ajak OPD dan Masyarakat Rutin Olahraga

Kompas.com - 26/05/2024, 13:02 WIB
Aningtias Jatmika,
Sheila Respati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) Zudan Arif Fakrulloh mengajak seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulsel serta masyarakat umum untuk membudayakan hidup sehat dengan rutin berolahraga.

Pada Car Free Day yang digelar di Jalan Sudirman Makassar, Minggu (26/5/2024), Zudan mengatakan bahwa olahraga rutin tidak hanya dapat menjaga kebugaran, tetapi juga membangun ikatan emosional antara para kepala OPD dan masyarakat Sulsel.

"Para kepala OPD, jangan lupa tiap Minggu kita ada di sini, ya. Kita kumpul bersama masyarakat agar kita tambah akrab. (Pada acara ini,) kita juga bisa konsolidasi organisasi. Sambil ngobrol-ngobrol, sambil cari sehat," ucap Zudan dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Minggu.

Baca juga: Penanganan Bencana di Sulsel Kompak, Danlantamal VI: Berkat Pj Gubernur 

Pada kesempatan itu, Zudan juga mengucapkan terima kasih kepada OPD dan masyarakat yang telah membangun budaya hidup sehat. Dia juga meminta anggota OPD untuk membawa keluarga ikut serta.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Pemprov Sulsel mengatakan bahwa kegiatan Car Free Day digelar secara rutin pada Minggu pagi.

"Kita lakukan senam, kita lakukan jalan santai ini, dengan seluruh OPD, Dekranasda, serta masyarakat yang berada di Makassar dan sekitarnya," ucap Suherman.

Suherman berharap, seluruh aparatur sipil negara (ASN) dan non-ASN di lingkungan Pemprov Sulsel sehat sehingga dapat menjalankan pekerjaan dengan lebih nyaman.

Baca juga: Banjir dan Tanah Longsor Terjadi di 5 Kabupaten di Sulsel, Pj Bahtiar: Turut Berduka Cita

Suherman mengatakan bahwa pihaknya juga menggelar sejumlah agenda olahraga, seperti mini soccer, badminton, tenis meja, dan futsal, tiap Jumat pagi.

Untuk diketahui, gelaran Car Free Day turut dihadiri OPD lingkup Pemprov Sulsel, perwakilan forkopimda Provinsi Sulsel, perwakilan muspida Provinsi Sulsel, dan masyarakat umum.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Menanam Mimpi di Panggung Teater

Menanam Mimpi di Panggung Teater

Regional
Isu Pemekaran 3 Kabupaten di Lampung Mencuat, Akademisi: Jangan Mau Dibodohi Marketing Politik

Isu Pemekaran 3 Kabupaten di Lampung Mencuat, Akademisi: Jangan Mau Dibodohi Marketing Politik

Regional
Jokowi Cek Harga Kebutuhan Bahan Pokok di Pasar Perbelanjaan Mentaya Sampit

Jokowi Cek Harga Kebutuhan Bahan Pokok di Pasar Perbelanjaan Mentaya Sampit

Regional
Jateng Jadi Provinsi Ketiga Terbanyak Pemain Judi 'Online', Pj Gubernur Nana: Wah yang Bilang Siapa?

Jateng Jadi Provinsi Ketiga Terbanyak Pemain Judi "Online", Pj Gubernur Nana: Wah yang Bilang Siapa?

Regional
Ditinggal Berkebun, Rumah Milik Pensiunan DPU Kulon Progo Disatroni Maling, Emas 20 Gram Raib

Ditinggal Berkebun, Rumah Milik Pensiunan DPU Kulon Progo Disatroni Maling, Emas 20 Gram Raib

Regional
Gara-gara Kasus Sukolilo, Mahasiswa Asal Pati di Semarang Kena Getahnya

Gara-gara Kasus Sukolilo, Mahasiswa Asal Pati di Semarang Kena Getahnya

Regional
Viral, Video Kades Pati Dukung Kapolda Maju Pilkada, Pj Gubernur Nana: Itu Bukan Urusan Saya, tapi ASN Dilarang Politik Praktis

Viral, Video Kades Pati Dukung Kapolda Maju Pilkada, Pj Gubernur Nana: Itu Bukan Urusan Saya, tapi ASN Dilarang Politik Praktis

Regional
Nasdem Beri Rekomendasi Jarot dan Ansori di Pilkada Sumbawa

Nasdem Beri Rekomendasi Jarot dan Ansori di Pilkada Sumbawa

Regional
Blusukan ke Pasar Gede, Mangkunegara X Tegaskan Tak Terkait Pilkada Solo

Blusukan ke Pasar Gede, Mangkunegara X Tegaskan Tak Terkait Pilkada Solo

Regional
1.873 Janda Baru Muncul di Brebes, Apa Pemicunya?

1.873 Janda Baru Muncul di Brebes, Apa Pemicunya?

Regional
Ditinggal Ambil Rapot, Seorang Kakek di Tasikmalaya Tewas Terbakar

Ditinggal Ambil Rapot, Seorang Kakek di Tasikmalaya Tewas Terbakar

Regional
Kinerja PDAM Tirta Raharja Apik, Pemkab Bandung Raih 3 Penghargaan dari Pemerintah Australia

Kinerja PDAM Tirta Raharja Apik, Pemkab Bandung Raih 3 Penghargaan dari Pemerintah Australia

Regional
Pilkada Solo, PKB Uji Kelayakan Bakal Calon yang Akan Diusung

Pilkada Solo, PKB Uji Kelayakan Bakal Calon yang Akan Diusung

Regional
Bercak Darah dan Pemilik Ruko Hilang Jadi Awal Terungkapnya Pembunuhan Penagih Utang di Palembang

Bercak Darah dan Pemilik Ruko Hilang Jadi Awal Terungkapnya Pembunuhan Penagih Utang di Palembang

Regional
Kandang Ayam di Purworejo Terbakar, 11.000 Ekor Mati dan Pemilik Rugi 1,1 Miliar

Kandang Ayam di Purworejo Terbakar, 11.000 Ekor Mati dan Pemilik Rugi 1,1 Miliar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com