Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemudik Diminta Hati-hati, Berikut Titik Rawan Kecelakaan di Pantura Kendal

Kompas.com - 04/04/2024, 19:57 WIB
Slamet Priyatin,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KENDAL, KOMPAS.com - Jajaran Polres Kendal, Jawa Tengah, telah memetakan titik rawan kecelakaan di jalan Pantura Kendal.

Menurut Kasatlantas Polres Kendal, AKP Agus Pardiyono Marinus, beberapa titik rawan kecelakaan di jalan Pantura Kendal tersebut perlu diwaspadai oleh pemudik yang melintasinya.

Titik rawan kecelakaan di Pantura Kendal itu di antaranya yakni jalan lingkar Weleri, jalan pantura Desa Brangsong, jalur lingkar Kaliwungu, jalur pantura Desa Sumberejo, jalan pantura Weleri Desa Montongsari atau Ungup-ungup.

"Kendal yang berbatasan dengan kabupaten Batang merupakan titik lelah bagi pengendara, baik yang melalui jalan tol Semarang-Batang maupun jalur Pantura Kendal," ujarnya, Kamis (4/4/2024)

Baca juga: Jadi Titik Rawan, Pemudik Dapat Mampir di Posko Mudik Gombel Semarang, Ada Fasilitas Pijat Gratis

Pengerahan personel keamanan

Truk menabrak pohon di Pantura Kendal. KOMPAS. COM/SLAMET PRIYATINKOMPAS.COM/SLAMET PRIYATIN Truk menabrak pohon di Pantura Kendal. KOMPAS. COM/SLAMET PRIYATIN

Pihaknya meminta kepada para pemudik supaya beristirahat apabila merasa lelah dan ngantuk.

“Sekali lagi wajib beristirahat dan jangan paksakan diri," tambahnya.

Sebelumnya, Kapolres Kendal, AKBP Feria Kurniawan mengatakan, untuk pengamanan arus mudik tahun ini, pihaknya menerjunkan  305 personel, ditambah petugas keamanan dari TNI sebanyak 81 personel, dan dari Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan dan lainnya.

Mereka akan ditempatkan di beberapa Pospam, dan tempat-tempat keramaian.

“Kami menyiapkan 10 Pospam dan Pos terpadu. 2 Pospam ditempatkan di rest area jalan tol, 3 pos terpadu di terminal Bahurekso, Alun-alun Kendal, dan Pelabuhan. Sedang 5 Pospam lainnya, di tempatkan di pintu masuk tol Weleri, pintu masuk tol Kaliwungu, Boja, Cepiring, dan  alun-alun Kaliwungu,” katanya lagi.

Baca juga: Daftar Titik Rawan Macet dan Kecelakaan di Magelang, Mana Saja?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Maju Pilkada Kota Tual, Kabid Humas Polda Maluku Daftar Penjaringan 5 Parpol

Maju Pilkada Kota Tual, Kabid Humas Polda Maluku Daftar Penjaringan 5 Parpol

Regional
43 Biksu Thudong Asal Thailand Mulai Berjalan Kaki dari Semarang ke Candi Borobudur

43 Biksu Thudong Asal Thailand Mulai Berjalan Kaki dari Semarang ke Candi Borobudur

Regional
PDAM Sebut Air Baku Sungai Bengawan Solo Masih Bisa Diolah meski Tercemar

PDAM Sebut Air Baku Sungai Bengawan Solo Masih Bisa Diolah meski Tercemar

Regional
Gunung Ile Lewotolok Meletus, Pesawat Wings Air Gagal Mendarat

Gunung Ile Lewotolok Meletus, Pesawat Wings Air Gagal Mendarat

Regional
Santri di Palangkaraya Bunuh Ustazah Saat Sedang Tidur, Pelaku Mengaku Kesurupan

Santri di Palangkaraya Bunuh Ustazah Saat Sedang Tidur, Pelaku Mengaku Kesurupan

Regional
Benih Penyelundupan Lobster Ilegal Rp 35,5 Miliar yang Hendak Dikirim ke Singapura Digagalkan

Benih Penyelundupan Lobster Ilegal Rp 35,5 Miliar yang Hendak Dikirim ke Singapura Digagalkan

Regional
Satu Korban Balon Udara di Ponorogo Meninggal, Sempat Alami Luka Bakar 63 Persen

Satu Korban Balon Udara di Ponorogo Meninggal, Sempat Alami Luka Bakar 63 Persen

Regional
Video Viral ODGJ Dianiaya, 6 Pelaku Ternyata Pelajar SMP

Video Viral ODGJ Dianiaya, 6 Pelaku Ternyata Pelajar SMP

Regional
Festival Mookervart 2024 Kota Tangerang Kembali Hadir Akhir Bulan Ini

Festival Mookervart 2024 Kota Tangerang Kembali Hadir Akhir Bulan Ini

Regional
Sering Nonton Film Porno, Pria di Malinau Cabuli Putri Kandung Berkali-kali

Sering Nonton Film Porno, Pria di Malinau Cabuli Putri Kandung Berkali-kali

Regional
Dari Qatar, Prabowo ke Sumbar Beri Bantuan untuk Korban Banjir Lahar

Dari Qatar, Prabowo ke Sumbar Beri Bantuan untuk Korban Banjir Lahar

Regional
IRT di Palopo Ditangkap karena Tipu Pedagang Beras hingga Merugi Rp 192 Juta

IRT di Palopo Ditangkap karena Tipu Pedagang Beras hingga Merugi Rp 192 Juta

Regional
Pimpin Upacara Hardiknas 2024, Wabup HST Sampaikan Pesan Penting dari Mendikbud Ristek

Pimpin Upacara Hardiknas 2024, Wabup HST Sampaikan Pesan Penting dari Mendikbud Ristek

Regional
Hadiri HUT Ke-44 Dekranas, Pj Ketua Dekranasda Sumsel Dorong Perajin Hasilkan Karya Terbaik

Hadiri HUT Ke-44 Dekranas, Pj Ketua Dekranasda Sumsel Dorong Perajin Hasilkan Karya Terbaik

Regional
HUT Ke-78 Sumsel, Ketua DPRD Berikan Apresiasinya kepada Pj Agus Fatoni

HUT Ke-78 Sumsel, Ketua DPRD Berikan Apresiasinya kepada Pj Agus Fatoni

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com