Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

20 Tahun Berjuang Atasi Krisis Air Minum Bersih, Perempuan di Pelosok Manggarai Timur Hanya Bisa Timba Air di Saluran Jaringan Bambu

Kompas.com - 25/03/2024, 16:08 WIB
Markus Makur,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

"Saat musim kemarau panjang pada 2023 lalu, warga sangat kesulitan mendapatkan air minum bersih."

"Ini berdampak pada kesehatan masyarakat karena konsumsi air yang kurang higienis,” jelasnya.

Marsoni berharap pemerintah bisa memberikan perhatian serius terhadap kondisi kekeringan yang selalu terjadi setiap musim kemarau di wilayah tersebut.

"Sumber air jauh-jauh, kalau saat musim kering terpaksa kami harus menyeberang kali Wae Togong untuk menimba dan mendapatkan air minum bersih,” jelasnya.

Ya, letak sumber mata air berada di bagian bawah pemukiman warga. Jaraknya kurang lebih 100 meter.

“Sumber air yang tak terlindungi itu dibagi menjadi dua. Satu untuk mandi warga dan satunya diambil untuk air minum, mirisnya lagi air yang digunakan sangat tidak layak untuk digunakan," ujarnya.

Baca juga: Atasi Krisis Air Bersih, Solar Chapter Bangun Pompa Air Tenaga Surya di Naisau NTT

Marsoni menjelaskan, Undang-Undang Dasar 1945 menegaskan setiap orang berhak hidup dan mempertahankan hidupnya dengan lingkungan yang baik dan sehat.

Hak warga ini ditekankan lagi dalam Undang-Undang Nomor 39 Tahun 1999 tentang Hak Asasi Manusia yang mengamanatkan negara wajib memenuhi hak warga negara atas air bersih.

Sebab, air adalah komponen terpenting dari hak warga untuk hidup yang mutlak dan tidak bisa dikurangi.

“Warga berharap pemerintah bisa membangun jaringan PDAM untuk mengatasi kesulitan air bersih terutama setiap musim kemarau panjang,” jelasnya.

Kepala Desa Rengkam, Kecamatan Lamba Leda Timur, Yoseph Ambu saat dikonfirmasi Kompas.com, memberikan keterangan.

Ia menjelaskan, dulu di kampung itu ada sebuah sumur. Tapi, saat musim kemarau panjang tidak ada air di sumur itu.

“Kalau air minum bersih sangat susah. Saya sebagai Kepala Desa sudah memikirkan untuk membangunan jaringan air minum bersih, hanya kendalanya kesulitan sumber mata air di sekitar kampung tersebut,” jelasnya.

Yoseph menambahkan, tahun 2024 ini ada proyek air minum bersih bekerja sama dengan LSM Wahana Visi Indonesia (WVI).

Baca juga: Krisis Air Bersih Masih Hantui Warga Pesisir, Pemprov DKI Diminta Percepat Bangun Jaringan Perpipaan

LSM ini mendampingi desa Rengkam. LSM ini peduli, mulai dari kesehatan masyarakat dan rencana membangun jaringan air minum bersih.

“Lembaga ini sejak 2022 lalu menangani stunting di Desa Rengkam dengan memberikan makanan tambahan,” jelasnya.

Yosep menambahkan, satu anak kampung di Desa Rengkam, yakni Kampung Larik Satar lebih sulit mendapatkan air minum bersih.

Kendala utamanya, tidak ada sumber mata air bersih. Padahal, mereka bisa membangun jaringan air minum bersih dengan dana desa dan juga lobi Pemerintah Daerah Kabupaten Manggarai Timur.

“Pemerintah Desa Rengkam terus berupaya untuk menangani kesulitan air minum bersih di desanya,” jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

2 Kali Jadi Wakil, Ita Daftar Bakal Calon Wali Kota Semarang lewat PDI-P

2 Kali Jadi Wakil, Ita Daftar Bakal Calon Wali Kota Semarang lewat PDI-P

Regional
Seorang Calon Jemaah Haji Mataram Batal Berangkat karena Hamil 2 Bulan

Seorang Calon Jemaah Haji Mataram Batal Berangkat karena Hamil 2 Bulan

Regional
Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Regional
Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Regional
Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Regional
Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Regional
Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Regional
Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Regional
Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Regional
[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

Regional
Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com