Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alun-alun Terendam Banjir, "Ngaji" Ramadhan di Masjid Agung Demak Berlangsung Khidmat

Kompas.com - 21/03/2024, 16:13 WIB
Nur Zaidi,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

DEMAK, KOMPAS.com - Banjir yang melanda Kabupaten Demak, Jawa Tengah (Jateng) kali ini, menjadi yang terparah sejak 32 tahun terakhir. Masjid Agung Demak pun sempat tergenang banjir. 

Alun-alun Demak yang berada di depan masjid peninggalan para Walisongo pun turut tenggelam.

Meski begitu, di serambi Masjid Agung Demak, pelaksanaan mengaji Ramadhan diikuti dari ratusan orang dari berbagai kota tetap berlangsung khidmat.

Baca juga: Kalau Seperti Ini Terus, Demak Tidak Bisa Kering

Para santri Ramadhan seolah mengabaikan apa yang terjadi dan memilih khusyu mendengar siraman rohani, mendekatkan diri kepada sang pencipta.

Ta'mir Masjid Agung Demak, Hj. Ahmad Zainuri mengatakan, setidaknya terdapat 125 santri putra-putri dari berbagai daerah yang mengikuti kegiatan Ramadhan di Masjid Agung Demak.

Mulai dari Manado, Sragen, Magelang dan berbagi daerah lain untuk mengikuti kegiatan Ramadhan di Masjid Agung Demak.

Kata Ahmad, banjir sempat masuk ke halaman masjid hingga 10 sentimeter. Namun kegiatan tetap berlangsung.

"Kegiatan Alhamdulillah tetap jalan, karena di masjid ini kan ada santri Ramadhan, bagaimanapun dari berbagai daerah," kata Ahmad kepada Kompas.com, Rabu (20/3/2024).

Para santri Ramadhan datang untuk mengikuti kegiatan di Masjid Agung Demak yang sudah menjadi rutinitas selama bulan puasa.

Ahmad menyebutkan, kegiatan akan akan berlangsung hingga tanggal 25 Ramadhan 1445 Hijriah.

"Ngaji dari malam, pagi, siang, sore sampai habis tarawih masih ada lagi," beber dia.

"Kita berbeda nggeh, karena di sini pematerinya ada beberapa orang, ada bagian tafsir, hadist, ada bagian fiqih, Al Qur'an ada," imbuhnya.

Penanganan Banjir di Masjid Agung Demak

Ahmad menuturkan, kawasan Alun-alun Demak mulai tergenang banjir sejak Minggu (17/3/2024). Meskipun saat ini mulai surut, banjir sempat meninggi dan menggenangi halaman Masjid Agung Demak.

"Dari kemarin pertama kali banjir ta'mir Masjid Agung sudah mengusahakan lingkungan dalam pagar masjid ini bisa kering," tutur Ahmad.

Untuk mengeringkan halaman masjid, pihaknya menyediakan 5 pompa untuk menyedot air.

Halaman:


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Banjir Lahar Gunung Marapi di Agam, 12 Warga Tewas

Banjir Lahar Gunung Marapi di Agam, 12 Warga Tewas

Regional
Banjir Bandang Landa Tanah Datar, 1 Korban Tewas dan 1 Hilang

Banjir Bandang Landa Tanah Datar, 1 Korban Tewas dan 1 Hilang

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
[POPULER NUSANTARA] ASN Disdukcapil Nunukan Diduga Lecehkan Pemohon KTP | Perampokan Disertai Pembunuhan di Garut

[POPULER NUSANTARA] ASN Disdukcapil Nunukan Diduga Lecehkan Pemohon KTP | Perampokan Disertai Pembunuhan di Garut

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Regional
Pj Bupati Lombok Barat Imbau Warga Tak Sebarkan Video Penyerangan

Pj Bupati Lombok Barat Imbau Warga Tak Sebarkan Video Penyerangan

Regional
Rem Blong, Truk Molen Tabrak Mobil dan Rumah di Ungaran

Rem Blong, Truk Molen Tabrak Mobil dan Rumah di Ungaran

Regional
Pernah Bunuh Pencuri Kambing dan Dipenjara, Muhyani Kembali Kecurian

Pernah Bunuh Pencuri Kambing dan Dipenjara, Muhyani Kembali Kecurian

Regional
431 Calon Haji Kota Tangerang Berangkat ke Tanah Suci, Pj Walkot: Utamakan Ibadah dan Jalani Sepenuh Hati

431 Calon Haji Kota Tangerang Berangkat ke Tanah Suci, Pj Walkot: Utamakan Ibadah dan Jalani Sepenuh Hati

Regional
Buntut Penyerangan di Lombok Barat, Keluarga Korban Lapor ke Polda NTB

Buntut Penyerangan di Lombok Barat, Keluarga Korban Lapor ke Polda NTB

Regional
Anak di Rohil Selamat Usai Minum Kopi Beracun Pemberian Ibu Tiri

Anak di Rohil Selamat Usai Minum Kopi Beracun Pemberian Ibu Tiri

Regional
Mendaftar ke 6 Partai, Wakil Walkot Padang Ekos Albar Maju Pilkada Padang

Mendaftar ke 6 Partai, Wakil Walkot Padang Ekos Albar Maju Pilkada Padang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com