Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Viral Ekskavator Terbawa Arus Banjir Saat Perbaiki Tanggul Jebol, Camat di Demak: Operatornya Selamat

Kompas.com - 20/03/2024, 15:49 WIB
Nur Zaidi,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

DEMAK, KOMPAS.com - Beredar video ekskavator terbawa arus deras banjir saat menambal tanggul jebol di Dukuh Norowito, Desa Ketanjung, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Demak.

Video tersebut dibagikan akun @portalsemarang dengan narasi detik-detik ekskavator terbawa arus sangat deras ketika sedang proses menanggulangi tanggul jebol yang di Sungai Wulan, Senin (18/3/2024).

"Pemkab Demak mengkonfirmasi bahwa penanganan penanganan tanggul jebol belum semua bisa dilakukan karena masih memperhatikan derasnya arus air yang ada," tulis @portalsemarang.

Baca juga: Terparah sejak 1992, Banjir Demak Rendam 13 Kecamatan, Ketinggian Capai 3 Meter, 25.000 Warga Mengungsi

Camat Karanganyar Ungguh Prakoso membenarkan, terdapat alat berat yang sempat terbawa arus ketika menambal titik tanggul jebol pada Senin (18/3/2024).

"Senin kemarin, arusnya masih deras. Sekarang sudah mulai surut arusnya," katanya melalui pesan tertulis kepada Kompas.com, Rabu.

Ungguh mengatakan, peristiwa tersebut biasa terjadi lantaran ekskavator yang digunakan memang khusus di air atau bisa renang.

"Selamat (operator), itu esca ampibius bisa renang itu," beber dia.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Demak, Akhmad Sugiharto, menyebutkan tidak tahu menah jika ada alat berat yang sempat terbawa arus.

"Saya kok kurang paham ya," katanya.

Perbaikan tanggul terus dikebut

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Demak Agus Nugroho mengatakan, progres penambalan tanggul di Sungai Wulan Demak belum tertutup semuanya.

"Belum tertutup semuanya," ujar Agus melalui pesan singkat yang diterima Kompas.com, Rabu (20/3/2024).

Meski begitu, dia menyebut arus sungai yang keluar dari tanggul memang masih deras. 

"Kami masih berupaya menutup tanggul di Wonocito. Arus sungai yg keluar dari tanggul masih deras. Masih tersisa 15-16 meter lagi yang masih diupayakan untuk segera ditutup. Thanks," sambung dia.

Sementara itu, Bupati Demak Eisti'anah mengatakan, menurut informasi terakhir tempo hari, tiang pancang material penutupan tanggul sudah 15 buah.

"Tanggul Sungai Wulan kemarin pancang yang kami dengar itu masih 15," katanya saat mengunjungi pengungsi di Desa Ngaluran, Kecamatan Karanganyar, Rabu

"Semoga hari ini dan nanti ada Pangdam dan kita berkoordinasi dengan Pak Dandim tadi mungkin nanti akan lebih memasifkan tenaga," terangnya.

Selain alat berat, Eisti'anah menyebutkan, terdapat 100 personel TNI yang membantu Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) untuk penutupan tanggul.

"Kemarin tenaga yang dikerahkan di sana itu kan seratus personil TNI yang akan membantu BBWS dan dari JSP untuk mengoperasikan menutup tanggul yang jebol," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Penjelasan BMKG Soal Gempa Garut M 6,5, Guncangan Terasa hingga Jakarta dan Jawa Timur

Penjelasan BMKG Soal Gempa Garut M 6,5, Guncangan Terasa hingga Jakarta dan Jawa Timur

Regional
Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Regional
Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Regional
Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Regional
Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Regional
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Regional
Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Regional
Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Regional
Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Regional
Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Regional
5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Regional
Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com