Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cemburu Sering Teleponan, Suami Bacok Istri sampai Tewas di Jambi

Kompas.com - 19/03/2024, 06:47 WIB
Suwandi,
Reni Susanti

Tim Redaksi

JAMBI, KOMPAS.com - Seorang suami bernama Kuntro Yono tega membacok istrinya LA (31). Ia terbakar api cemburu karena sering melihat istrinya teleponan dengan lelaki lain.

Jasad LA yang bersimbah darah ditemukan adiknya di area kebun sawit Desa Rantau Benar, Kecamatan Renah Mendaluh, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Jambi, Minggu (17/3/2024) pukul 12.00 WIB.

"Info awal motif pembunuhan karena suami atau pelaku cemburu karena istrinya sering terima telepon dari lelaki lain, tapi masih kita dalami," kata Kapolres Tanjung Jabung Barat AKBP Agung Basuki melalui pesan singkat, Selasa (19/3/2024).

Baca juga: Cemburu, Suami di Prabumulih Siram Istrinya dengan Air Keras di Puskesmas

Ia mengatakan, informasi motif pembunuhan karena cemburu berdasarkan keterangan dari tersangka Kuntro Yono, suami korban.

Rasa cemburu tersebut menyebabkan pertengkaran yang berujung persoalan serius dalam keluarga tersangka.

Selanjutnya, Basuki mengatakan, penangkapan pelaku oleh tim Polsek Merlung atas dasar laporan keluarga korban terkait kasus pembunuhan tersebut.

Baca juga: Berawal dari Cemburu, Pasangan Kekasih Otaki Bunuh Perempuan Terbungkus Selimut di Banjar

"Korban awalnya pergi bersama orangtuanya dan para adiknya ke kebun kelapa sawit yang berada Areal Perkebunan Afdeling 2 Desa Rantau Benar Wilayah PTPN 6 unit usaha PT Bukit Kausar Kecamatan Renah Mendaluh Tanjab Barat," kata Kapolres.

Kemudian pada pukul 11.00 WIB, korban meminta adik dan anaknya untuk istirahat ke pondok terlebih dahulu.

Korban memilih tinggal sebentar dengan alasan hendak menyusun pelepah kelapa sawit, kemudian akan menyusul ke pondok.

"Akan tetapi hingga pukul 12.00 WIB korban tidak juga sampai ke pondok, adik korban Bela dan Jeri menyusul korban ke lokasi kejadian," ungkapnya.

Sesampainya di lokasi korban ditemukan dalam kondiri telentang dengan luka di bagian leher sebelah kiri.

"Korban ditemukan dalam keadaan sudah meninggal dunia dan HP korban juga tidak ada lagi," tambah Kapolres.

Tim yang mendapat laporan itu bergerak cepat. Berdasarkan informasi dari masyarakat sekitar pukul 20.00 WIB, posisi pelaku berada di Pondok Kebun Dusun 2 Desa Penyabungan.

"Kemudian personel Polsek Merlung langsung melakukan penangkapan terhadal pelaku. Saat ini sudah diamankan di Mapolres, untuk penyelidikan lebih lanjut," tutup Kapolres.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kebakaran Pemukiman Nelayan di Pesisir Pulau Sebatik, 29 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Kebakaran Pemukiman Nelayan di Pesisir Pulau Sebatik, 29 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Regional
Kecanduan Judi Online, Pasutri di Kubu Raya Nekat Mencuri di Minimarket

Kecanduan Judi Online, Pasutri di Kubu Raya Nekat Mencuri di Minimarket

Regional
DMI dan LPQ Kota Semarang Usulkan Mbak Ita Maju Pilkada 2024

DMI dan LPQ Kota Semarang Usulkan Mbak Ita Maju Pilkada 2024

Regional
Kampung Jawi di Semarang: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Kampung Jawi di Semarang: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Regional
Gantikan Ganefri, Krismadinata Terpilih Jadi Rektor UNP 2024-2029

Gantikan Ganefri, Krismadinata Terpilih Jadi Rektor UNP 2024-2029

Regional
Anak Ketua DPC Gerindra Ambil Formulir Pilkada Blora di PDI-P

Anak Ketua DPC Gerindra Ambil Formulir Pilkada Blora di PDI-P

Regional
Video Viral Bocah Menangis di Samping Peti Mati Sang Ibu yang Dibunuh Ayahnya di Minahasa Selatan

Video Viral Bocah Menangis di Samping Peti Mati Sang Ibu yang Dibunuh Ayahnya di Minahasa Selatan

Regional
Viral, Bupati Pemalang Touring Pakai Pelat Palsu, Mansur: Keteledoran Tim

Viral, Bupati Pemalang Touring Pakai Pelat Palsu, Mansur: Keteledoran Tim

Regional
Polisi Tangkap Pria yang Cabuli Anak di Bawah Umur di Toilet Sekolah

Polisi Tangkap Pria yang Cabuli Anak di Bawah Umur di Toilet Sekolah

Regional
Gaji Guru PPPK di Semarang Masih Belum Cair, Wali Kota: Sabtu Cair

Gaji Guru PPPK di Semarang Masih Belum Cair, Wali Kota: Sabtu Cair

Regional
Kick Off ILP, Pj Walkot Nurdin: Upaya Wujudkan Pelayanan Kesehatan Paripurna

Kick Off ILP, Pj Walkot Nurdin: Upaya Wujudkan Pelayanan Kesehatan Paripurna

Kilas Daerah
Status Gunung Ibu Naik Jadi Siaga, Terdengar Dentuman dan Erupsi

Status Gunung Ibu Naik Jadi Siaga, Terdengar Dentuman dan Erupsi

Regional
Suami Tewas Diduga Dianiaya Polisi di Aceh Utara, Istri Korban Minta Hukum Pembunuhnya

Suami Tewas Diduga Dianiaya Polisi di Aceh Utara, Istri Korban Minta Hukum Pembunuhnya

Regional
Perbaikan Jalan Pantura Demak Menyisakan 2 Titik, Contraflow Diberlakukan Jika Macet

Perbaikan Jalan Pantura Demak Menyisakan 2 Titik, Contraflow Diberlakukan Jika Macet

Regional
Dapat Penghargaan dari Serikat Pekerja/Buruh Sumut, Ini Upaya Pj Gubernur Sumut Sejahterakan Buruh

Dapat Penghargaan dari Serikat Pekerja/Buruh Sumut, Ini Upaya Pj Gubernur Sumut Sejahterakan Buruh

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com