Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cemburu, Suami di Prabumulih Siram Istrinya dengan Air Keras di Puskesmas

Kompas.com - 09/03/2024, 13:01 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Yenson alias Yeyen (46), warga Prabumulih, Sumatera Selatan, ditangkap polisi karena menyiram istrinya, AP (45), dengan air keras.

Pelaku ditangkap di pelariannya saat tidur di sebuah masjid di Sukaraya, Kabupaten Ogan Komering Ulu.

Sebelum tertangkap, Yeyen berencana kabur ke Lampung. Korban AP adalah staf bagian administrasi di Puskesmas Prabumulih Barat.

Setelah disiram air keras, korban yang mengalami luka bakar langsung mendapatkan perawatan di RSUD Prabumulih.

Baca juga: Perempuan yang Disiram Air Keras Mantan Suaminya Akan Jalani Operasi Lubang Hidung

Kasubbag Hukormas RSUD Prabumulih A Deni Kurniawan mengatakan, korban mengalami luka akar di bagian muka dan kepala.

"Saat ini dirawat di ruang rawat Surgikal Bedah dan sudah ditangani tim dokter," katanya.

Kasat Reskrim Polres Prabumulih AKP Herli Setiawan membenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan, pelaku kabur setelah menyiram air keras ke korban.

Selain itu, ia menyebut keluarga korban telah melaporkan kejadian tersebut ke polisi.

"Nanti akan saya sampaikan mengenai kronologisnya ya, ini mereka baru selesai melapor," lanjutnya.

Baca juga: Disiram Air Keras oleh Mantan Suami, Fika Ternyata Pernah Lapor Polisi, tapi...

Siram air keras di puskesmas

Kasus penyiraman air keras tersebut terjadi di tempat korban bekerja pada Rabu (6/3/2024) pagi sekitar pukul 07.25.

Saat itu pelaku, Yeyen mendatangi korban yang sedang membersihkan ruangannya. Tak lama terjadi perdebatan kecil di antara keduanya.

"Pelaku YS mendatangi korban yang sedang membersihkan ruangan, kemudian ada perdebatan kecil dan tanpa disadari korban tiba-tiba pelaku langsung menyiramkan air keras," kata Kapolres Prabumulih, AKBP Endro Ariwibowo.

Akibat kejadian itu korban AP mengalami luka terkelupas di bagian muka, kulit dan punggung dan beberapa di bagian dada.

Baca juga: Kisah Pilu Ibu di Makassar Disiram Air Keras Mantan Suami 2 Kali gara-gara Menolak Rujuk

Ia mengatakan polisi langsung mendatangi rumah pelaku, namun Yeyen telah kabur meninggalkan rumah. Selain itu, polisi juga memeriksa dua saksi yakni office boy puskesmas dan anak korban dengan tersangka.

Dari keterangan sang anak, ayah dan ibunya kerap bertengkar sejak setahun terakhir karena masalah ekonomi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Nenek Hasinah, Guru Ngaji yang Kumpulkan Uang di Bawah Bantal untuk Naik Haji

Cerita Nenek Hasinah, Guru Ngaji yang Kumpulkan Uang di Bawah Bantal untuk Naik Haji

Regional
Polisi Serahkan Anggota KKB Pimpinan Egianus Kogoya ke Jaksa

Polisi Serahkan Anggota KKB Pimpinan Egianus Kogoya ke Jaksa

Regional
Ragu Maju di Pilkada Banten 2024, Wahidin Halim Takut 'Jebakan Batman'

Ragu Maju di Pilkada Banten 2024, Wahidin Halim Takut "Jebakan Batman"

Regional
Uji Coba BRT Trans Banten Mulai Juni, Penumpang Digratiskan 7 Bulan

Uji Coba BRT Trans Banten Mulai Juni, Penumpang Digratiskan 7 Bulan

Regional
Kandang Ternak di Ambarawa Terbakar, 7.000 Anak Ayam Hangus Dilalap Api

Kandang Ternak di Ambarawa Terbakar, 7.000 Anak Ayam Hangus Dilalap Api

Regional
Dua Pengamen Tewas Usai Duel Maut di Prambanan, Polisi Kejar Terduga Pelaku

Dua Pengamen Tewas Usai Duel Maut di Prambanan, Polisi Kejar Terduga Pelaku

Regional
Viral, Istri Cekik Suami di Temanggung, Begini Cerita Warga

Viral, Istri Cekik Suami di Temanggung, Begini Cerita Warga

Regional
Pelaku UMKM Dompet Tenun Badui Kewalahan Layani Pelanggan

Pelaku UMKM Dompet Tenun Badui Kewalahan Layani Pelanggan

Regional
Mengintip Rumah Adaptif untuk Atasi Persoalan Banjir Rob Demak

Mengintip Rumah Adaptif untuk Atasi Persoalan Banjir Rob Demak

Regional
Duduk Perkara Hoaks ODGJ 'Dijual' Jadi PSK di Jember, Tetangga Dilaporkan ke Polisi

Duduk Perkara Hoaks ODGJ "Dijual" Jadi PSK di Jember, Tetangga Dilaporkan ke Polisi

Regional
Kritik Uang Kuliah, Mahasiswa Universitas Riau Dilaporkan Rektor ke Polisi

Kritik Uang Kuliah, Mahasiswa Universitas Riau Dilaporkan Rektor ke Polisi

Regional
Tim Penjinak Bom Brimob Sterilisasi Bandara dan Hotel Jelang Penahbisan Uskup Agung Kupang

Tim Penjinak Bom Brimob Sterilisasi Bandara dan Hotel Jelang Penahbisan Uskup Agung Kupang

Regional
Kejari Jayapura Eksekusi 4 Pelanggar Pemilu

Kejari Jayapura Eksekusi 4 Pelanggar Pemilu

Regional
Kekerasan Seksual Anak di Brebes Meningkat Setiap Tahun, Januari-April 2024 Tercatat 15 Kasus

Kekerasan Seksual Anak di Brebes Meningkat Setiap Tahun, Januari-April 2024 Tercatat 15 Kasus

Regional
Mayat Pria Tanpa Identitas yang Ditemukan di Hutan Kateri Dikenali Keluarga

Mayat Pria Tanpa Identitas yang Ditemukan di Hutan Kateri Dikenali Keluarga

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com