Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmikan Terminal Samarinda Seberang, Jokowi Ingatkan Pentingnya Transportasi Massal

Kompas.com - 28/02/2024, 21:50 WIB
Sari Hardiyanto

Editor

KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan masyarakat akan pentingnya transportasi umum dan pentingnya keberadaan transportasi massal di dalam sebuah kota.

Hal itu diperlukan untuk mengurangi penggunaan kendaraan pribadi yang berdampak pada kemacetan kota.

Jokowi tidak ingin, kota-kota lain mengalami hal serupa seperti ibu kota Jakarta yang tingkat kemacetannya sudah parah.

"Kalau kita lihat dari kota ke kota, di mana pun sekarang ini macet, macet, termasuk saya lihat di Samarinda, termasuk saya lihat di Balikpapan, termasuk saya lihat di Banjarmasin," ujarnya saat meresmikan Terminal Samarinda Seberang di Kota Samarinda, Kalimantan Timur, dikutip dari tayangan langsung YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (28/2/2024).

"Oleh sebab itu, kita harus lagi mendorong transportasi massal, transportasi umum agar penggunaan kendaraan pribadi berkurang," sambungnya.

Baca juga: Soal Pelantikan AHY Jadi Menteri ATR/BPN, Gibran: Hak Prerogatif Presiden


Baca juga: Respons Gibran soal Program Makan Siang yang Disebut Ancam Defisit APBN

Perencanaan transportasi massal

Jokowi meminta agar kota-kota selain Jakarta untuk mempersiapkan diri terkait perencanaan transportasi massal dan penggunaan transportasi umum di daerahnya.

Pasalnya, apabila sudah terlambat akan persis seperti yang terjadi di Jakarta.

"Kita sudah ada KRL, LRT, ada MRT, ada kereta cepat, dan Trans Jakarta. Itu pun masih macet di semua titik," paparnya.

Baca juga: Melihat Terminal Tipe A Purworejo yang Diresmikan Jokowi dengan Konsep Mixed Use

Mantan Wali Kota Solo ini mengaku senang dengan adanya pembangunan Terminal Samarinda Seberang. Terlebih selain dapat mendorong penggunaan transportasi umum, juga dapat mengurangi kemacetan.

"Saya senang terminalnya bersih, terminalnya rapi, tertata, dan kita harapkan mendorong masyarakat untuk berbondong-bondong menggunakan transportasi umum.

"Sekali lagi ini untuk mengurangi kemacetan di semua kota yang dimiliki," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, peresmian Terminal Samarinda Seberang ditandai dengan penekanan tombol klakson dan penandatanganan prasasti oleh Presiden.

Turut mendampingi Presiden Jokowi dalam giat tersebut yakni Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Wiranto, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik, dan Wali Kota Samarinda Andi Harun.

Baca juga: Dapat Ucapan Selamat dari Jokowi, Gibran: Hal Biasa

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com