Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hilang 44 Hari, Suwardi Ditemukan Meninggal di Lereng Gunung Ungaran

Kompas.com - 20/11/2023, 06:03 WIB
Dian Ade Permana,
Khairina

Tim Redaksi

UNGARAN, KOMPAS.com - Setelah dinyatakan hilang selama 44 hari, akhirnya pencarian terhadap Suwardi yang hilang di lereng Gunung Ungaran Kabupaten Semarang membuahkan hasil. Namun, Suwardi ditemukan dalam kondisi meninggal.

Jenazah Suwardi ditemukan dua warga Kelurahan Lerep, Kecamatan Ungaran Barat, Kabupaten Semarang yang hendak mencari burung.

"Diduga korban terpeleset saat mencari kopi bekas dimakan hewan luwak liar di dalam hutan " kata Kapolsek Ungaran AKP Giri Nurwantono, dalam keterangan tertulis, Senin (20/11/2023).

Baca juga: Mandi di Laut, Remaja di Purworejo Hilang Terseret Ombak Pantai Dewa Ruci

Giri mengatakan pada Minggu (19/11/2023) dua warga bernama Fahrul dan Andi berniat mencari burung di hutan pinus.

"Sekitar pukul 08.00 WIB, mereka menuju hutan pinus setelah memarkir kendaraan di pintu masuk hutan," ungkapnya.

Setelah berjalan kurang lebih satu jam, mereka sampai di area hutan pinus petak 10-1 RPH Gempol masuk wilayah Desa Nyantnyono Kecamatan Ungaran Barat.

"Kedua saksi menemukan senjata tajam jenis bendo dan sarungnya, sandal jepit, serta karung plastik," ungkap Giri.

"Melihat barang-barang tersebut, mereka mencoba mencari pemilik barang. Saat itu mereka juga ingat ada kabar warga Nyatnyono yang hilang beberapa waktu lalu, kemudian keduanya menyisir jurang dengan kedalaman kurang lebih 150 meter," kata dia.

Sesampainya di lokasi penemuan keduanya melihat jenazah yang diduga jenazah Suwardi.

"Keduanya sempat memfoto temuannya dan meminta bantuan warga setempat, perangkat desa dan diteruskan ke Bhabinkamtibmas," kata Giri.

Baca juga: Dinyatakan Hilang, Korban Banjir Samosir Ditemukan Tewas

Menurut Giri, pukul 13.00 WIB jenazah berhasil dievakuasi tim gabungan dari TNI-Polri, Basarnas, BPBD, beserta warga.

"Pihak keluarga menyakini jenazah tersebut adalah Suwardi berdasar barang temuan dan pakaian yang dikenakan," ujarnya.

Sementara Kepala Desa Nyatnyono Parsunto mengatakan lokasi penemuan Suwardi di bawah jurang.

"Kemungkinan karena terjatuh, jaraknya sekira 1,5 kilometer dari permukiman," jelasnya.

Seperti diberitakan, Suwardi hilang pada Sabtu (7/10/2023) sekira pukul 18.00 WIB. Kejadian tersebut bermula saat Suwardi bersama warga bernama Yitno pada Sabtu (7/10/2023) pukul 08.00 WIB jalan bersama dari depan Makam Mbah Ceguk hingga area depan hutan pinus.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kebakaran Rumah di Bantaran Rel Kereta Api Solo, 25 Warga Mengungsi

Kebakaran Rumah di Bantaran Rel Kereta Api Solo, 25 Warga Mengungsi

Regional
Maju Pilkada Solo, Caleg Terpilih Kevin Fabiano Daftar Cawalkot di PDI-P

Maju Pilkada Solo, Caleg Terpilih Kevin Fabiano Daftar Cawalkot di PDI-P

Regional
Sedihnya Hasanuddin, Tabungan Rp 5 Juta Hasil Jualan Angkringan Ikut Terbakar Bersama Rumahnya

Sedihnya Hasanuddin, Tabungan Rp 5 Juta Hasil Jualan Angkringan Ikut Terbakar Bersama Rumahnya

Regional
Maju Lagi di Pilkada, Mantan Wali Kota Tegal Dedy Yon Daftar Penjaringan ke PKS

Maju Lagi di Pilkada, Mantan Wali Kota Tegal Dedy Yon Daftar Penjaringan ke PKS

Regional
Dua Caleg Terpilih di Blora Mundur, Salah Satunya Digantikan Anak Sendiri

Dua Caleg Terpilih di Blora Mundur, Salah Satunya Digantikan Anak Sendiri

Regional
Perajin Payung Hias di Magelang Banjir Pesanan Jelang Waisak, Cuan Rp 30 Juta

Perajin Payung Hias di Magelang Banjir Pesanan Jelang Waisak, Cuan Rp 30 Juta

Regional
9 Rumah di Bantaran Rel Kereta Kota Solo Terbakar

9 Rumah di Bantaran Rel Kereta Kota Solo Terbakar

Regional
Pimpin Aksi Jumat Bersih, Bupati HST Minta Masyarakat Jadi Teladan bagi Sesama

Pimpin Aksi Jumat Bersih, Bupati HST Minta Masyarakat Jadi Teladan bagi Sesama

Regional
Harga Tiket dan Jadwal Travel Semarang-Banjarnegara PP

Harga Tiket dan Jadwal Travel Semarang-Banjarnegara PP

Regional
Sempat Ditutup karena Longsor di Sitinjau Lauik, Jalur Padang-Solok Dibuka Lagi

Sempat Ditutup karena Longsor di Sitinjau Lauik, Jalur Padang-Solok Dibuka Lagi

Regional
Dugaan Korupsi Pengadaan Bandwidth Internet, Plt Kepala Dinas Kominfo Dumai Ditahan

Dugaan Korupsi Pengadaan Bandwidth Internet, Plt Kepala Dinas Kominfo Dumai Ditahan

Regional
KY Tanggapi soal Status Tahanan Kota 2 Terpidana Korupsi di NTB

KY Tanggapi soal Status Tahanan Kota 2 Terpidana Korupsi di NTB

Regional
Pemilik Pajero Pasang Senapan Mesin di Kap, Mengaku Hanya untuk Konten Medsos

Pemilik Pajero Pasang Senapan Mesin di Kap, Mengaku Hanya untuk Konten Medsos

Regional
Update Bencana Sumbar, BPBD Sebut 61 Korban Tewas, 14 Orang Hilang

Update Bencana Sumbar, BPBD Sebut 61 Korban Tewas, 14 Orang Hilang

Regional
Resmi Usung Gus Yusuf Maju Pilgub Jateng, PKB Seleksi Partai Potensial untuk Berkoalisi

Resmi Usung Gus Yusuf Maju Pilgub Jateng, PKB Seleksi Partai Potensial untuk Berkoalisi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com