Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sosok Pelaku Penusukan Wanita di Kamar Solo, Masih Usia 19 Tahun dan Jadi Teman Kencan Korban

Kompas.com - 14/10/2023, 17:47 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Identitas pelaku yang tega menusuk bagian leher wanita di dalam kamar hotel di Banjarsari, Solo pada Jumat (13/10/2023) terungkap.

Pelaku adalah DA, pemuda berusia 19 tahun asal Sukoharjo.

Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi mengatakan SA adalah teman kencan korban D melalui salah satu aplikasi.

Pelaku sempat dikepung oleh pihak berwajib, bahkan polisi sempat memberikan Ultimatum (peringatan).

"Sebelum kami tangkap, pelaku sudah kami berikan Ultimatum (peringatan) selama sepuluh menit," ujar Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi, Jumat (13/10/2023).

Baca juga: Tusuk Leher Wanita di Hotel Solo, Pelaku Sempat Berhubungan Seksual dan Ingin Curi Barang Korban

Ultimatum tersebut diberikan pada pelaku untuk menyerahkan diri.

"Namun, tersangka melarikan diri lewat plafon kamar mandi yang berada di dalam kamar," terangnya.

Setelah di ultimatum, pelaku yang sempat melarikan diri, sembunyi di plafon. Namun, upayanya gagal dan kini diamankan polisi.

Sementara itu korban D ternyata telah menginap selama tiga hari di hotel tersebut. Hal tersebut diungkapkan penanggungjawab hotel, Dika Kurniawan.

Kejadiannya itu saat salat Jumat," ucap Dika, Jumat (13/10/2023).

Ia bercerita pihak hotel mendapatkan laporan dari salah satu kamar terkait adanya keributan di salah satu kamar.

"Kami cek, dan setelah saya buka kamar kondisi perempuan itu sudah banyak darah di kasur," ujarnya.

Baca juga: Sembunyi di Plafon Hotel, Penusuk Wanita di Solo Diberi 10 Menit agar Serahkan Diri

Namun, di kamar tersebut juga masih ada terduga pelaku kekerasan.

Mengetahui korban bersimbah darah, pihaknya segara menghubungi kepolisan dan ambulans agar koban segera diselamatkan.

"Korban kemudian dibawa ke PKU Muhammadiyah Solo untuk mendapatkan perawatan medis lebih lanjut," lanjutnya kepada awak media.

Awalnya polisi menduga korban dipukul. Namun setelah diperiksa, petugas menemukan pisau yang bukan milik hotel.

SUMBER: KOMPAS.com (Penulis: Fristin Intan Sulistyowati | Editor: Dita Angga Rusiana, Khairina), Tribun Solo

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tawuran Pelajar SMK di Jalan Raya Bogor, Satu Tewas akibat Luka Tusukan

Tawuran Pelajar SMK di Jalan Raya Bogor, Satu Tewas akibat Luka Tusukan

Regional
Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Kunjungi Banyuwangi, Menhub Siap Dukung Pembangunan Sky Bridge

Regional
Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Berlayar Ilegal ke Australia, 6 Warga China Ditangkap di NTT

Regional
Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Video Viral Diduga Preman Acak-acak Salon di Serang Banten, Pelaku Marah Tak Diberi Uang

Regional
Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Regional
Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Regional
Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Regional
Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Regional
Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Regional
Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Regional
Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Regional
Pria Misterius Ditemukan Penuh Lumpur dan Tangan Terikat di Sungai Babon Semarang

Pria Misterius Ditemukan Penuh Lumpur dan Tangan Terikat di Sungai Babon Semarang

Regional
Wali Kota Semarang Minta PPKL Bantu Jaga Kebersihan Kawasan Kuliner di Stadion Diponegoro

Wali Kota Semarang Minta PPKL Bantu Jaga Kebersihan Kawasan Kuliner di Stadion Diponegoro

Regional
Korban Tewas Tertimpa Tembok Keliling di Purwokerto Bertambah, Total Jadi 2 Anak

Korban Tewas Tertimpa Tembok Keliling di Purwokerto Bertambah, Total Jadi 2 Anak

Regional
Tingkatkan Pengelolaan Medsos OPD Berkualitas, Pemkab Blora Belajar ke Sumedang dan Pemprov Jabar

Tingkatkan Pengelolaan Medsos OPD Berkualitas, Pemkab Blora Belajar ke Sumedang dan Pemprov Jabar

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com