Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tertimpa Pohon Saat Berburu, 4 Warga Garut Tewas di Tengah Hutan Lindung

Kompas.com - 06/10/2023, 16:10 WIB
Ari Maulana Karang,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

GARUT, KOMPAS.com –Sebanyak empat orang yang sedang berburu dilaporkan tewas setelah tertimpa pohon tumbang dalam kawasan hutan lindung di Blok Cikolak Desa Peundeuy, Kecamatan Peundeuy, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Sementara, satu orang lainnya dilaporkan mengalami luka berat. 

Kepala Seksi Hubungan Masyarakat Kepolisian Resor Garut Ipda Adi Susilo membenarkan adanya kejadian tersebut.

Baca juga: Kebakaran Hutan Gunung Arjuno akibat Ulah Pemburu Liar

 

Menurutnya, aparat kepolisian Polsek Singajaya pada Kamis (5/10/2023) menerima laporan dari Camat Peundeuy perihal adanya informasi ada orang yang meninggal dunia tertimpa pohon tumbang di kawasan hutan lindung.

“Peristiwa tertimpa pohonnya terjadi pada Rabu (4/10/2023), sekitar pukul 18.30, namun baru dilaporkan ke Polsek Singajaya pada Kamis (5/10/2023) sekitar pukul 08.00 pagi, oleh Camat Peundeuy,” Adi di Garut, Jumat (6/10/2023).

Dari data yang dihimpun jajaran Polsek Singajaya, menurut Adi ada empat orang korban meninggal dunia tiga diantaranya warga Desa Sukarame Kecamatan Caringin yaitu NN (45), SYD (33) dan AD (50), satu orang lainnya yaitu GNJ (20) warga Desa Peundeuy Kecamatan Peundeuy.

Sementara, satu orang korban luka berat yaitu JL (27) warga Desa Sukarame Kecamatan Caringin. 

Baca juga: Pemburu Badak di Ujung Kulon Curi Camera Trap agar Leluasa Beraksi

Dari fakta-fakta yang dikumpulkan oleh jajaran Polsek Singajaya di tempat kejadian, pohon tumbang yang menimpa lima orang warga tersebut adalah jenis kiara tua yang sudah lapuk berdiameter 120 centimeter dengan tinggi 20 meter.

Pohon tersebut tumbuh di lereng gunung berbatu dengan kemiringan 90 derajat. 

“Diduga para korban sedang beristirahat dan berteduh di bawah pohon itu, jaraknya hanya 10 meter, karena saat kejadian hujan disertai angin kencang di posisi lereng gunung yang berbatu,” jelasnya. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Regional
Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Regional
Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Regional
Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Regional
Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Regional
Pria Misterius Ditemukan Penuh Lumpur dan Tangan Terikat di Sungai Babon Semarang

Pria Misterius Ditemukan Penuh Lumpur dan Tangan Terikat di Sungai Babon Semarang

Regional
Wali Kota Semarang Minta PPKL Bantu Jaga Kebersihan Kawasan Kuliner di Stadion Diponegoro

Wali Kota Semarang Minta PPKL Bantu Jaga Kebersihan Kawasan Kuliner di Stadion Diponegoro

Regional
Korban Tewas Tertimpa Tembok Keliling di Purwokerto Bertambah, Total Jadi 2 Anak

Korban Tewas Tertimpa Tembok Keliling di Purwokerto Bertambah, Total Jadi 2 Anak

Regional
Tingkatkan Pengelolaan Medsos OPD Berkualitas, Pemkab Blora Belajar ke Sumedang dan Pemprov Jabar

Tingkatkan Pengelolaan Medsos OPD Berkualitas, Pemkab Blora Belajar ke Sumedang dan Pemprov Jabar

Regional
Ingin Tiru Aplikasi Sapawarga, Pemkab Blora Lakukan Kunjungan ke Pemprov Jabar

Ingin Tiru Aplikasi Sapawarga, Pemkab Blora Lakukan Kunjungan ke Pemprov Jabar

Regional
Cerita Jadi Jemaah Haji Termuda di Semarang, Halima Ngaku Sudah Nabung sejak TK

Cerita Jadi Jemaah Haji Termuda di Semarang, Halima Ngaku Sudah Nabung sejak TK

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Mantan Bos PSIS dan Ketua Citarum Jogging Club Kompak Dukung Mbak Ita Maju di Pilwalkot Semarang 2024

Mantan Bos PSIS dan Ketua Citarum Jogging Club Kompak Dukung Mbak Ita Maju di Pilwalkot Semarang 2024

Regional
Begini Kondisi Anak yang Diracuni Ibu Tiri di Rokan Hilir

Begini Kondisi Anak yang Diracuni Ibu Tiri di Rokan Hilir

Regional
Demi Curi Mobil, Sindikat Ini Beli GPS Rp 1,2 Juta Tiap Beraksi

Demi Curi Mobil, Sindikat Ini Beli GPS Rp 1,2 Juta Tiap Beraksi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com