Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Petani dan Seniman Ramai-ramai Ajak Ganjar Makan Bareng Jelang Lengser

Kompas.com - 04/09/2023, 21:50 WIB
Titis Anis Fauziyah,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com – Menjelang H-1 pensiun dari Gubernur Jateng, puluhan seniman dari kelompok kesenian kuda lumping dan topeng ireng mendatangi Ganjar dan mengajak makan bersama di teras kantornya di Jalan Pahlawan, Kota Semarang, Senin (4/9/2023).

Kedatangan mereka bermaksud untuk menyampaikan apresiasi secara langsung kepada Ganjar sebelum purna tugas pada Selasa 5 September 2023.

Rombongan warga dari perwakilan 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah itu juga mempersembahkan dua tari tradisional yakni tari topeng ireng dari Temanggung dan tari kuda lumping yang dibawakan oleh anak-anak SD.

“Bapak, saya mewakili teman-teman dari petani, seniman, masyarakat Jawa Tengah. Senang sekali bisa menemui Bapak Ganjar di sini,” ucap Ki Sutopo.

Baca juga: Absen di Pertemuan Ketum Partai Pengusungnya, Ganjar: Saya Sudah Izin

Tak hanya seniman, para petani juga datang membawa penganan khas mulai clorot, bandeng, hingga empis-empis dari Temanggung.

Mereka menata bekal makanan khas Jateng itu berjajar di teras kantor Ganjar.

“Terima kasih karena sudah memperhatikan semua petani. Sehingga para petani, bisa bahagia, mulia, makmur, sejak dipimpin Pak Ganjar,” ujar dia.

Usai pertunjukkan dua tari tradisional, Ganjar bersama puluhan petani dan seniman terlihat menyantap sederet makanan khas dengan lahap.

Menurut Sutopo, selain kepada petani, Ganjar juga mempedulikan nasib para seniman tradisional.

Ia berharap, agar bisa terus bersilaturahim meski Ganjar tak lagi menjabat Gubernur Jawa Tengah.

“Untuk itu kami ingin makan bersama Bapak, dan ini kami membawa banyak sekali makanan khas yang ada di Jawa Tengah. Ada clorot, bandeng, durian Pekalongan. Semoga Pak Ganjar sehat selalu dan apa yang dicita-citakan oleh Pak Ganjar dan masyarakat dikabulkan,” ujar dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gempa M 6,0 Laut Banda, BPBD Maluku Barat Daya: Belum Ada Laporan Kerusakan

Gempa M 6,0 Laut Banda, BPBD Maluku Barat Daya: Belum Ada Laporan Kerusakan

Regional
Kepala SMAN 8 Medan Bantah Siswanya Tak Naik gara-gara Laporan Pungli

Kepala SMAN 8 Medan Bantah Siswanya Tak Naik gara-gara Laporan Pungli

Regional
Gempa M 6,0 Terjadi di Laut Banda Maluku, Tak Berisiko Tsunami

Gempa M 6,0 Terjadi di Laut Banda Maluku, Tak Berisiko Tsunami

Regional
Viral, Video Warga di Pekalongan Patungan Cor Jalan, Ini Penjelasan Pemdes

Viral, Video Warga di Pekalongan Patungan Cor Jalan, Ini Penjelasan Pemdes

Regional
Pendaftaran PPDB SDN 212 Kota Jambi, Posko Didirikan di Depan Sekolah

Pendaftaran PPDB SDN 212 Kota Jambi, Posko Didirikan di Depan Sekolah

Regional
Status Gunung Ile Lewotolok Turun dari Level Siaga ke Waspada

Status Gunung Ile Lewotolok Turun dari Level Siaga ke Waspada

Regional
Korupsi Pembangunan Pasar, Eks Asisten Daerah Cilegon Dituntut 6 Tahun Penjara

Korupsi Pembangunan Pasar, Eks Asisten Daerah Cilegon Dituntut 6 Tahun Penjara

Regional
Tiduran di Hotel, Jemaah Haji Asal Magelang Meninggal di Mekkah

Tiduran di Hotel, Jemaah Haji Asal Magelang Meninggal di Mekkah

Regional
Viral, Video Deklarasi Puluhan Kades kepada Kapolda Jateng, Bawaslu Panggil yang Terlibat

Viral, Video Deklarasi Puluhan Kades kepada Kapolda Jateng, Bawaslu Panggil yang Terlibat

Regional
Kukuhkan Pengurus FKUB Jateng, Pj Gubernur Nana Ungkapkan Harapannya 

Kukuhkan Pengurus FKUB Jateng, Pj Gubernur Nana Ungkapkan Harapannya 

Regional
Ancaman Sanksi Pemecatan ASN dan Nomor Pengaduan Pelanggaran Pilkada Jateng 2024

Ancaman Sanksi Pemecatan ASN dan Nomor Pengaduan Pelanggaran Pilkada Jateng 2024

Regional
Sipir Rutan Kupang yang Aniaya Warga Ditetapkan Tersangka dan Ditahan

Sipir Rutan Kupang yang Aniaya Warga Ditetapkan Tersangka dan Ditahan

Regional
Sidang Vonis Terdakwa Pembunuhan 'Debt Collector' di Sukabumi Ditunda, Hakim Belum Rampungkan Putusan

Sidang Vonis Terdakwa Pembunuhan "Debt Collector" di Sukabumi Ditunda, Hakim Belum Rampungkan Putusan

Regional
Polda Banten Klaim Sudah Blokir 578 Situs Judi 'Online', Server Ada di Luar Negeri

Polda Banten Klaim Sudah Blokir 578 Situs Judi "Online", Server Ada di Luar Negeri

Regional
Buruh Asal Magelang Ditangkap Polisi Hendak Mencuri di Toko Kelontong, Tak Punya Uang Belikan Sepatu Anaknya

Buruh Asal Magelang Ditangkap Polisi Hendak Mencuri di Toko Kelontong, Tak Punya Uang Belikan Sepatu Anaknya

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com