Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanggapi Koalisi Prabowo yang Kian "Gemuk", Koster: Asalkan Bukan untuk Keroyok Ganjar

Kompas.com - 14/08/2023, 17:28 WIB
Yohanes Valdi Seriang Ginta,
Krisiandi

Tim Redaksi

DENPASAR, KOMPAS.com - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI-P Bali I Wayan Koster menanggapi bergabungnya Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional (PAN) mendukung Prabowo Subianto sebagai bakal calon presiden (capres) di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Menurutnya, masuknya dua partai besar tersebut ke dalam Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR), bergabung dengan Partai Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) merupakan dinamika demokrasi.

"Yang penting spiritnya, semangatnya adalah untuk membangun bukan untuk mengeroyok salah satu Capres apalagi mengeroyok Pak Ganjar (Ganjar Pranowo Capres dari PDI-P)," kata dia di Rumah Jabatan Gubernur Jayasabha, Denpasar, Bali, pada Senin (14/8/2023).

Baca juga: Golkar Dukung Prabowo, Jusuf Kalla: Setiap Partai Perlu Berkoalisi

"Kita dikeroyok sudah pengalaman dikeroyok jadi kita tahan terhadap pengeroyokan, Tapi maksud saya supaya itu tidak menjadi niat dari pada elit ini dalam konteks persaingan Pilpres dan Pemilu legislatif serentak tahun 2024, tapi atas kesadaran untuk mencari pemimpin yang terbaik membangun bangsa ini," sambungnya.

Koster menyakini Ganjar Pranowo akan tetap mendapat dukungan penuh dari masyarakat Bali pada kontestasi politik di Pilpres 2024.

Meski untuk sementara hanya didukung oleh PDI-P, PPP, Perindo dan Hanura.


Dukungan tersebut dapat dilihat dari antusias masyarakat Bali yang hadir dalam kegiatan bertajuk "Creative Fun Walk bersama Ganjar dan Koster" di Lapangan Renon, Denpasar, Bali, Sabtu (17/6/2023) lalu.

Ia mengatakan masyarakat berbondong-bondong hadir dalam acara tersebut lantaran sosok Ganjar Pranowo yang dinilai sangat merakyat dan dipercaya dapat meneruskan agenda pembangunan Presiden Joko Widodo.

"Sudah di Bali, saya menyakini Pak Ganjar itu akan bisa meraih suara sama seperti minimum waktu Pak Jokowi tahun 2019, yakni 92 persen (perolehan suara)," kata dia.

Baca juga: Gerindra Yakin Prabowo Menang Signifikan di Jatim Usai PAN dan Golkar Gabung

Sebagai informasi, Partai Gerindra, PKB, Partai Golkar, dan PAN menyatakan berkoalisi untuk pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

Tak hanya berkoalisi, keempatnya juga menyatakan dukungan pencapresan terhadap Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, dalam acara pernyataan dukungan di Museum Perumusan Naskah Proklamasi, Jakarta, Minggu (13/8/2023).

Koalisi ini ditandai dengan penandatanganan kerja sama politik oleh empat ketua umum partai politik masing-masing, yakni Muhaimin Iskandar dari PKB, Zulkifli Hasan dari PAN, dan Airlangga Hartarto dari Golkar, serta Prabowo sendiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada ke PSI, Sekda Kota Semarang Ungkap Alasannya

Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada ke PSI, Sekda Kota Semarang Ungkap Alasannya

Regional
Umat Buddha di Candi Borobudur Lantunkan Doa Perdamaian Dunia, Termasuk untuk Palestina

Umat Buddha di Candi Borobudur Lantunkan Doa Perdamaian Dunia, Termasuk untuk Palestina

Regional
Pasangan Sesama Jenis Menikah di Halmahera Selatan Ditangkap, Polisi: Antisipasi Amukan Warga

Pasangan Sesama Jenis Menikah di Halmahera Selatan Ditangkap, Polisi: Antisipasi Amukan Warga

Regional
Bentrokan Warga di Kupang, 3 Rumah Rusak, 2 Sepeda Motor Rusak dan Sejumlah Orang Luka

Bentrokan Warga di Kupang, 3 Rumah Rusak, 2 Sepeda Motor Rusak dan Sejumlah Orang Luka

Regional
Deklarasi Maju Pilkada Lombok Barat, Farin-Khairatun Naik Jeep Era Perang Dunia II

Deklarasi Maju Pilkada Lombok Barat, Farin-Khairatun Naik Jeep Era Perang Dunia II

Regional
Begal Meresahkan di Semarang Dibekuk, Uangnya untuk Persiapan Pernikahan

Begal Meresahkan di Semarang Dibekuk, Uangnya untuk Persiapan Pernikahan

Regional
Resmikan Co-working Space BRIN Semarang, Mbak Ita Sebut Fasilitas Ini Akan Bantu Pemda

Resmikan Co-working Space BRIN Semarang, Mbak Ita Sebut Fasilitas Ini Akan Bantu Pemda

Kilas Daerah
Penertiban PKL di Jambi Ricuh, Kedua Pihak Saling Lapor Polisi

Penertiban PKL di Jambi Ricuh, Kedua Pihak Saling Lapor Polisi

Regional
Pria di Kudus Aniaya Istri dan Anak, Diduga Depresi Tak Punya Pekerjaan

Pria di Kudus Aniaya Istri dan Anak, Diduga Depresi Tak Punya Pekerjaan

Regional
Setelah PDI-P, Ade Bhakti Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PSI

Setelah PDI-P, Ade Bhakti Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PSI

Regional
Soal 'Study Tour', Bupati Kebumen: Tetap Dibolehkan, tapi...

Soal "Study Tour", Bupati Kebumen: Tetap Dibolehkan, tapi...

Regional
Ingin Bantuan Alat Bantu Disabilitas Merata, Mas Dhito Ajak Warga Usulkan Penerima Bantuan

Ingin Bantuan Alat Bantu Disabilitas Merata, Mas Dhito Ajak Warga Usulkan Penerima Bantuan

Regional
Anak Wapres Ma'ruf Amin Maju Pilkada Banten 2024

Anak Wapres Ma'ruf Amin Maju Pilkada Banten 2024

Regional
Gagal Jadi Calon Perseorangan di Pangkalpinang, Subari Lapor Bawaslu

Gagal Jadi Calon Perseorangan di Pangkalpinang, Subari Lapor Bawaslu

Regional
Kain Gebeng, Kain Khas Ogan Ilir yang Nyaris Punah

Kain Gebeng, Kain Khas Ogan Ilir yang Nyaris Punah

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com