Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Disdikbud Jateng Kembali Periksa Dugaan Pungli Rp 2,4 Juta di SMKN 1 Purworejo

Kompas.com - 18/07/2023, 15:40 WIB
Titis Anis Fauziyah,
Khairina

Tim Redaksi

 

SEMARANG, KOMPAS.com - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Jawa Tengah kembali melakukan pemeriksaan terkait dugaan adanya pungutan liar (pungli) dana hibah di SMKN 1 Purworejo.

Dugaan pungli berkedok dana hibah itu mencuat setelah laporan wali murid berupa bukti kuitansi pembayaran di media sosial diunggah di Story akun Instagram milik Disdikbud Jateng, yakni @pdkjateng.

"Laporan kami tindaklanjuti dengan telaah dan kaji serta kroscek," tutur Sekretaris Disdikbud Jateng Syamsuddin melalui pesan singkat, Selasa (18/7/2023).

Baca juga: Dalam 6 Bulan, Pemprov Jateng Terima Ratusan Aduan Dugaan Pungli di Sekolah

Sementara ini, pihaknya masih belum bisa membenarkan adanya praktik pungli dana hibah itu di SMKN 1 Purworejo lantaran pemeriksaan masih berlangsung.

"(Status) masih berproses Mbak," tambahnya.

Sebelumnya diberitakan, dalam unggahan story di akun Instagram Disdikbud terlihat gambar kuitansi bertuliskan "Sumbangan Dana Hibah Tahun 2022/2023)" dengan nilai total pembayaran mencapai Rp 2,4 juta.

Kuitansi itu tertanggal 15 Februari 2023.

Terlihat akun wali murid yang melaporkan pungli dana hibah di SMKN 1 Purworejo itu disembunyikan identitasnya.

"Lapor min. SMK Negeri 1 Purworejo bayar dari mulai kelas 10," tulis pelapor di kolom direct message (DM) Instagram kepada akun @pdkjateng.

Baca juga: Cegah Perundungan Siswa yang Lapor Adanya Pungli di SMKN 1 Sale, Disdikbud Beri Pendampingan

Respons dan unggahan dari akun milik Disdikbud Jateng itu diunggah kembali oleh akun TikTok @punyaowrj.blog yang memiliki lebih dari 70.000 pengikut. Hingga berita ini ditulis, unggahan soal pungli itu sudah ditonton lebih dari 280.000 kali dan mendapat ratusan komentar.

Aduan dugaan pungli ini merupakan buntut terungkapnya pungutan infak pembangunan masjid di SMK Negeri 1 Sale, Rembang, Jawa Tengah, belum lama ini.

Padahal, sejak 2020 Pemprov Jateng sudah menggratiskan biaya pendidikan di sekolah negeri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Laga Final Persib vs Madura, Polisi Pertebal Pengamanan

Laga Final Persib vs Madura, Polisi Pertebal Pengamanan

Regional
Jembatan Kawanua di Maluku Tengah Putus, Akses Transportasi 3 Kabupaten Lumpuh

Jembatan Kawanua di Maluku Tengah Putus, Akses Transportasi 3 Kabupaten Lumpuh

Regional
Trauma, Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Takut Masuk Rumah

Trauma, Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Takut Masuk Rumah

Regional
Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Regional
Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Regional
Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Regional
Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Regional
Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Regional
Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Regional
Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Regional
Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com