Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diusulkan sebagai Cagub Jakarta, Gibran: Yang Rembukan PSI, PDI Perjuangan Beda Lagi

Kompas.com - 22/06/2023, 15:31 WIB
Fristin Intan Sulistyowati,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Gibran Rakabuming Raka bakal diusulkan sebagai calon gubernur (cagub) DKI Jakarta 2024 oleh Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Keterpilihan Gibran ini melalui platform "Rembuk Rakyat Jakarta" dengan perolehan paling tinggi dari sembilan nama calon lain.

Calon lain yakni Ketua DPP PSI Grace Natali, Kabarharkam Polri Komjen Muhammad Fadil Imran, Menteri Sosial Tri Rismaharini dan Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono.

Selain itu, terdapat nama Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Wali Kota Bogor Bima Arya, Bupati Tangerang Ahmad Zaki Iskandar dan KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurahman.

Baca juga: Gibran Bakal Hadiri Puncak Bulan Bung Karno di Jakarta: Ada Arahan Pilpres, Pilkada, dan Pilgub

Mengetahui hal itu, putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu mengakui tidak menerima adanya perolehan rembukan secara online dari PSI.

"Nomor satu tidaklah. Nomor satu pasti Pak Ridwan Kamil. Yang rembukan PSI, yang rembukan PDI Perjuangan, beda lagi," kata Gibran, pada Kamis (22/6/2023).

Gibran mengatakan, rembukan dari partai berlogo banteng moncong putih terkait pencalonannya tidak akan segera berlangsung.

Akan tetapi, ia mengakui dirinya telah berkomunikasi dengan Ketua Umum PSI Giring Ganesha Djumaryo.

"Tadi, malah Mas Giring, minta minta foto untuk dipasang di billboard. Ku rasah lah (ku bilang tidak perlu), rai ku elek (mukaku jelek)," papar dia.

 

Terkait foto yang akan dipasang di billboard daerah mana, Gibran mengaku tidak mengetahuinya.

"Tidak tahu, hobinya kan billboard. Aku tidak (memberikan foto) fotoku elek (jelek)," ucap dia.

Diberitakan sebelumnya, DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DKI Jakarta berencana mengumumkan tiga pada Jumat (23/6/2023).

Baca juga: Adanya Penolakan Tempat Ibadah di Solo, Gibran Minta Pengelola Segera Lengkapi Berkas Perizinan

Anggota DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PSI William Aditya Sarana mengatakan, tiga nama itu merupakan sosok yang paling banyak dipilih lewat platform "Rembuk Rakyat Jakarta".

"Hari Jumat ini kami akan mengumumkan tiga teratas yang nantinya akan memberikan gambaran yang lebih jelas, siapa calon gubernur yang akan didukung oleh PSI," kata William kepada wartawan, Selasa (20/6/2023).

Dari tiga nama yang akan diusulkan PSI, kata William, salah satunya kemungkinan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jembatan Kawanua di Maluku Tengah Putus, Akses Transportasi 3 Kabupaten Lumpuh

Jembatan Kawanua di Maluku Tengah Putus, Akses Transportasi 3 Kabupaten Lumpuh

Regional
Trauma, Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Takut Masuk Rumah

Trauma, Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Takut Masuk Rumah

Regional
Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Regional
Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Regional
Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Regional
Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Regional
Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Regional
Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Regional
Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Regional
Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com