Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Pengurus Perindo NTB Bakar Seragam Partai dan Kartu Tanda Anggota...

Kompas.com - 14/02/2023, 12:32 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Lima pengurus lama Partai Perindo NTB bakar seragam dan kartu tanda anggota (KTA) pada Jumat (10/2/2023) sore.

Aksi bakar seragam dan KTA ini buntut dari kekecewaan terkait pergantian Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) NTB yang awalnya dijabat Lalu Athari Fathullah, lalu berpindah tangan ke Muhammad Khairul Rizal.

Dalam aksi pembakaran baju partai, ketua DPW Perindo NTB Lalu Athari Fathullah turut hadir.

Pergantian pemimpin partai di tubuh Perindo Wilayah NTB pada 27 Januari 2023 lalu.

Baca juga: Kecewa dengan Pergantian Ketua DPW, Sejumlah Pengurus Partai Perindo NTB Bakar Seragam dan KTA

Mantan Sekertaris DPW Perindo Abdul Majid membenarkan aksi tersebut merupakan bentuk kekecewaan dari pengurus lama.

"Aksi bakar baju itu simbol kekecewaan dari kita pengurus lama yang kita ekspresikan dengan bakar baju, dan kartu anggota," kata dia, Minggu (12/2/2023).

Majid menilai DPP Perindo tidak menghargai kerja keras pengurus lama yang telah berjuang membangun partai Perindo untuk persiapan Pileg 2024 mendatang.

"Ini keputusan yang kita bilang tidak menghargai dari keringat DPW dan DPD NTB lama. Ini keputusan sepihak," cetus Majid.

"Ya mengawali omongan saya di situ. Saya selaku sekretaris wilayah sampai tadi sore mengundurkan diri. Setelah bakar baju saya resmi keluar begitu. Saya sekarang bukan pengurus dan anggota lagi," kata Majid.

Baca juga: Hengkang dari NasDem, Suami Wagub NTB Jadi Ketua DPW Perindo

Ia menjelaskan, selain dirinya, pengurus DPW NTB yang keluar adalah Ketua DPW Perindo NTB Lalu Athari Fathullah, Bendahara DPW Perindo NTB Zumroni, Wakil Ketua Bidang pemberdayaan perempuan dan Wakil Ketua Bidang Sosial Kesejahteraan.

Belum terima SK

Majid menjelaskan ssemua pengurus lama belum menerima SK (surat keputusan) pergantian Ketua DPW Perindo NTB yang baru.

"SK baru belum kami lihat. Bentuk fisik SK barunya Pak Rizal yang dikeluarkan Pimpinan Pusat Partai. Sampai hari ini kami tidak ada surat pemberhentian pencabutan SK yang lama dari DPP," kata Majid.

Karena SK belum keluar, Majid menyebut dirinya masih menjabat sebagai Sekwil.

"Artinya secara de facto de jure ini saya masih Sekwil. Saya masih pegang SK saya. Tapi pengunduran diri ini atas nama Sekwil dan atas nama anggota saya mengundurkan diri," kata Majid.

Sementara itu Wakil Ketua DPW Perindo NTB bidang perempuan, Ozta Zesca Rompas mengaku aksi pembakaran baju partai sebagai aksi solidaritas sesama pengurus.

Baca juga: Dipecat Nasdem, Suami Wagub NTB Gabung Perindo

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Duel Maut Sesama Sopir Truk di Banjarmasin, Seorang Tewas

Duel Maut Sesama Sopir Truk di Banjarmasin, Seorang Tewas

Regional
Satu Korban Longsor Luwu Ditemukan Tewas di Kebun, Jumlah Korban Kini Mencapai 14 Orang

Satu Korban Longsor Luwu Ditemukan Tewas di Kebun, Jumlah Korban Kini Mencapai 14 Orang

Regional
Longsor Tutup Jalan Penghubung Kabupaten Tanah Bumbu dan HSS Kalsel, Sebuah Mobil Terjebak

Longsor Tutup Jalan Penghubung Kabupaten Tanah Bumbu dan HSS Kalsel, Sebuah Mobil Terjebak

Regional
Maju di Pilkada Banten 2024, Iti Berharap Dipasangkan dengan Airin

Maju di Pilkada Banten 2024, Iti Berharap Dipasangkan dengan Airin

Regional
Sopir Bus Kecelakaan Maut di Subang Belum Diinterogasi, Polisi: Masih Sakit

Sopir Bus Kecelakaan Maut di Subang Belum Diinterogasi, Polisi: Masih Sakit

Regional
Warga Blora Temukan Bayi di Luar Rumah dengan Surat 'Jaga Anak Ini dengan Baik'

Warga Blora Temukan Bayi di Luar Rumah dengan Surat "Jaga Anak Ini dengan Baik"

Regional
Belasan Rumah Warga di Bangka Belitung Jebol Diterjang Puting Beliung

Belasan Rumah Warga di Bangka Belitung Jebol Diterjang Puting Beliung

Regional
Longsor di Sitinjau Lauik, Gubernur Sumbar Nyaris Jadi Korban

Longsor di Sitinjau Lauik, Gubernur Sumbar Nyaris Jadi Korban

Regional
Kambing yang Dicuri Pemberian Dedi Mulyadi, Muhyani: Saya Minta Maaf

Kambing yang Dicuri Pemberian Dedi Mulyadi, Muhyani: Saya Minta Maaf

Regional
Mensos Risma Robohkan Rumah yang Dihuni Bocah yang Lumpuh

Mensos Risma Robohkan Rumah yang Dihuni Bocah yang Lumpuh

Regional
Gunung Ile Lewotolok NTT Alami 120 Kali Gempa Embusan dalam 6 Jam

Gunung Ile Lewotolok NTT Alami 120 Kali Gempa Embusan dalam 6 Jam

Regional
Hanya Berselang 2 Jam, Sungai Bogowonto Kembali Makan Korban Jiwa

Hanya Berselang 2 Jam, Sungai Bogowonto Kembali Makan Korban Jiwa

Regional
352 Jemaah Haji Kloter Pertama di Jateng Berangkat dengan Fasilitas “Fast Track”, Apa Itu?

352 Jemaah Haji Kloter Pertama di Jateng Berangkat dengan Fasilitas “Fast Track”, Apa Itu?

Regional
360 Calon Jemaah Haji Kloter Pertama Embarkasi Solo Diterbangkan ke Tanah Suci

360 Calon Jemaah Haji Kloter Pertama Embarkasi Solo Diterbangkan ke Tanah Suci

Regional
Update Banjir di Tanah Datar Sumbar, 11 Orang Meninggal, 5 Kecamatan Terendam

Update Banjir di Tanah Datar Sumbar, 11 Orang Meninggal, 5 Kecamatan Terendam

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com