Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mensos Risma Robohkan Rumah yang Dihuni Bocah yang Lumpuh

Kompas.com - 12/05/2024, 18:53 WIB
Taufiqurrahman,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

PAMEKASAN, KOMPAS.com - Menteri Sosial Republik Indonesia, Tri Risma Harini, merobohkan rumah yang ditempati bocah lumpuh, Nadila (7) di Desa Murtajih, Kecamatan Pademawu, Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, Minggu (12/5/2024).

Rumah tersebut dirobohkan karena membahayakan bagi penghuninya.

Risma memantau langsung di lokasi, memerintahkan sejumlah anggota Taruna Siaga Bencana (Tagana) dan pendamping Program Keluarga Harapan (PKH), untuk mengosongkan rumah milik pasangan suami istri Mohammad Ikhwan dan Ummi Kalsum.

Setelah isi rumah dikosongkan, rumah langsung dirobohkan.

Baca juga: Umi Kalsum Rawat Anaknya yang Lumpuh di Rumah yang Nyaris Ambruk

Tak terasa, Ummi meneteskan air mata. Dirinya terharu dan tak mengira bahwa rumahnya dirobohkan untuk dibangun kembali.

Dan yang akan membangun, langsung dari Kementerian Sosial.

"Terima kasih kepada media yang sudah menyuarakan keresahan saya. Akhirnya rumah saya dibangun," ucap Ummi.

Selain rumahnya akan dibangun, pengobatan anaknya, juga akan ditanggung oleh pemerintah.

"Anak saya yang lumpuh, yang epilepsi, juga akan diobati dengan biaya dari pemerintah," imbuh dia.

Sementara itu, Risma tak banyak berkomentar kepada media. Rumah milik Ummi Kalsum akan dibangun sampai selesai.

Anggota Tagana dan Kemensos akan mengawal dari awal sampai selesai.

"Kita bangun sampai tuntas. Relawan Tagana akan terlibat di dalamnya," kata Risma, sambil tergesa-gesa meninggalkan lokasi.

Baca juga: Bertahun-tahun Pemkab Pamekasan Bayar Iuran JKN 500 Warga Meninggal

Sebelumnya diberitakan, Ummi Kalsum dan suaminya, merawat anak angkatnya Nadila di dalam gubuk reyot yang nyaris roboh.

Atapnya sudah bolong karena sebagian gentingnya berjatuhan. Kayu-kayunya banyak yang lapuk.

Saat panas, cahaya masuk menembus celah-celah lubang yang bolong. Bahkan saat hujan, air membanjiri kamarnya.

Di saat hujan disertai angin kencang, rumah tersebut bergoyang-goyang hendak roboh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dugaan Korupsi di Dinas Pendidikan Sumbar, 7 Orang Ditahan

Dugaan Korupsi di Dinas Pendidikan Sumbar, 7 Orang Ditahan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 6 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 6 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Regional
Proyek Irigasi Rp 97,8 Miliar di Lampung Diduga Dikorupsi, Negara Rugi Rp 14,3 Miliar

Proyek Irigasi Rp 97,8 Miliar di Lampung Diduga Dikorupsi, Negara Rugi Rp 14,3 Miliar

Regional
Rumah Kepala OJK Lampung Terbakar, Satpam Luka Bakar 40 Persen

Rumah Kepala OJK Lampung Terbakar, Satpam Luka Bakar 40 Persen

Regional
3.000 Bakal Calon Kepala Daerah Daftar ke PKB, Baru 38 Orang Dapat Rekomendasi Cak Imin

3.000 Bakal Calon Kepala Daerah Daftar ke PKB, Baru 38 Orang Dapat Rekomendasi Cak Imin

Regional
Aliran Listrik Aceh dan Sumbagsel Akan Kembali Padam Malam Nanti

Aliran Listrik Aceh dan Sumbagsel Akan Kembali Padam Malam Nanti

Regional
Pemkab Natuna Alokasikan Dana Rp 455 Juta untuk Program RTLH

Pemkab Natuna Alokasikan Dana Rp 455 Juta untuk Program RTLH

Regional
Korupsi Dana Perbaikan Jalan Rp 786,2 Juta, Kades di Magelang Dinonaktifkan

Korupsi Dana Perbaikan Jalan Rp 786,2 Juta, Kades di Magelang Dinonaktifkan

Regional
Nasdem Usung Istri Mantan Bupati di Pilkada Kebumen

Nasdem Usung Istri Mantan Bupati di Pilkada Kebumen

Regional
Bupati Halmahera Utara dan Mahasiswa Saling Lapor ke Polisi Buntut Pembubaran Demonstrasi dengan Parang

Bupati Halmahera Utara dan Mahasiswa Saling Lapor ke Polisi Buntut Pembubaran Demonstrasi dengan Parang

Regional
3 Penyelundup Pengungsi Rohingya ke Aceh Divonis 8 dan 6 Tahun Penjara

3 Penyelundup Pengungsi Rohingya ke Aceh Divonis 8 dan 6 Tahun Penjara

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 6 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 6 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Pria di Probolinggo Bacok Tetangganya hingga Tewas, Diduga Kesal Dituduh Mencuri Pisang

Pria di Probolinggo Bacok Tetangganya hingga Tewas, Diduga Kesal Dituduh Mencuri Pisang

Regional
Kenalan dari Medsos, Gadis di Banjarmasin Dibawa Kabur dan Dicabuli

Kenalan dari Medsos, Gadis di Banjarmasin Dibawa Kabur dan Dicabuli

Regional
Modus Baru Penipu, Mengaku Perwira Polisi dan Kirim Surat Panggilan lewat WhatsApp

Modus Baru Penipu, Mengaku Perwira Polisi dan Kirim Surat Panggilan lewat WhatsApp

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com