Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Truk Parkir di Bahu Jalan, Sopir Jadi Tersangka Setelah Seorang Wanita Tewas

Kompas.com - 12/01/2023, 22:27 WIB
Ahmad Riyadi,
Khairina

Tim Redaksi

SAMARINDA, KOMPAS.com – Polisi menetapkan satu orang tersangka berinisial RGS (46) atas insiden kecelakaan yang mengakibatkan seorang wanita meninggal dunia di Jalan Suryanata, Samarinda pada Kamis (5/1/2023) lalu.

Kapolresta Samarinda Kombespol Ary Fadli melalui Kasat Lantas Kompol Creato Sonitehe Gulo mengatakan, insiden tersebut terjadi akibat truk tronton roda 6 merk Hino warna putih dengan nomor polisi KT 8917 MU milik tersangka terparkir di bahu jalan kawasan Bukit Pinang dekat dengan tikungan arah Tenggarong - Samarinda.

Penetapan status tersangka terhadap RGS, selain memarkir kendaraan di bahu jalan juga tidak disertai dengan rambu peringatan.

Baca juga: Tabrakan Truk dan Motor, Kakak Adik Tewas di Jalan Perkebunan

"Adapun dasar penetapan tersangka karena ditemukan kelalaian sopir, memarkir truk di bahu jalan dekat jalan yang menikung, kesalahan fatal lainnya yang menyebabkan truk Ronny tertabrak motor yang dikendarai korban karna tidak ada rambu peringatan," tutur Gulo saat konferensi pers di Satlantas Polresta Samarinda pada Kamis (12/1/2023).

Atas perbuatannya tersebut, tersangka dijerat dengan Pasal 310 ayat (4) Undang-undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang LLAJ dan Pasal 359 KUHP jo 121 ayat (1) UU No 22/2009 tentang Lalulintas dan Angkutan Jalan.

"Kami kenakan pasal 310 ayat 4 undang-undang nomor 22 tahun 2009 tentang lalulintas dan angkutan jalan dan dan 359 KUHP terkait kelalaian," ungkapnya.

Baca juga: Kecelakaan Beruntun di Solo, Bus Mira Seruduk Truk dan Honda Jazz di Jalan Slamet Riyadi

Diketahui sebelumnya, truk tersangka saat itu terparkir di bahu jalan sekitar 40 sampai 60 meter setelah jalan menikung.

 

Akibatnya seorang wanita bernama Elsa (20) menabrak bagian belakang truk sebelah kanan.

Elsa sempat dinyatakan kritis sebelum akhirnya dinyatakan meninggal dunia setelah mendapat perawatan selama 5 hari di Rumah Sakit Samarinda Medika Citra (SMC).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

Regional
Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Regional
Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Regional
Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Regional
Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Regional
Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Regional
Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Regional
Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Regional
Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Regional
Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Regional
Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Regional
Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Regional
Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Regional
Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi 'Saling Lempar'

Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi "Saling Lempar"

Regional
9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com